Menu
buka puasa yang disajikan oleh hotel ini bervariasi setiap harinya dari kurma,
aneka es, kolak campur, mendoan, martabak. Bagi penggemar sup, tersedia soup
asparagus, soup terang bulan. Aneka masakan hot dishes seperti bebek rica-rica,
ikan kelapa, gulai daun singkong, lengkap beserta condiment berupa kerupuk,
aneka sambal dan acar disediakan untuk memanjakan para tamu yang datang. Segera
kunjungi hotel Yogyakarta ini karena program ini akan segera berakhir tanggal
19 Agustus 2012.
Hyatt Regency Hotel
Yogyakarta menawarkan paket spesial untuk menu buka puasa mulai dari harga Rp
125.000++/orang. Harga paket tersebut berlaku untuk pemesanan minimal 30 orang.
Grand Quality Yogya mengemas acara buka puasa dalam Ramadan festive. Menu buka
puasa yang ditawarkan yaitu aneka takjil prasmanan dengan harga mulai dari Rp
80.000. Ada juga paket ‘Ayo ke Jogja’ dengan harga Rp 550.000 nett.
Tak ketinggalan dengan Ruba Grha Hotel Yogyakarta di Jalan
Mangkuyudan 1 menawarkan pelayanan spesial Ramadan, free of changes untuk menu
buka puasa dan sahur bagi tamu-tamunya. Tariff layanan ini ada yang diberi
diskon 20% bagi yang menginap dan diskon 30% untuk yang menginap 2 malam atau
lebih. Buruan! Tawaran ini hanya sampai 15 Agustus 2012.
Wisanti hotel Yogyakarta menawarkan harga khusus Ramadan
mulai Rp 225.000/nett. Fasilitas yang akan didapatkan oleh para tamunya antara
lain; ruang ber-AC, LCD TV, makan pagi atau sahur untuk 2 orang, Koran pagi dan
welcome drink atau takjil untuk menu buka puasa. Ada juga paket yang harga Rp
50.000 perorang untuk pemesanan minimal 25 orang. Paket ini berakhir sampai
tanggal 18 Agustus 2012.
Novotel hotel Yogyakarta mempersiapkan aneka hidangan Ramadan dengan sajian menu buka puasa ala tradisional
maupun internasional. Harga yang ditawarkan mulai dari Rp 35.000. Para tamu
akan menikmati aneka kudapan manis dan gurih serta aneka menu buka puasa
seperti kurma, kolak, pizza, gudeg, macam-macam barbeque yang akan selalu
berbeda-beda sajian yang terhidang setiap harinya.