VCO teman sejati jantung |
VCO alias minyak perawan mengandung asam lemak jenuh sebanyak 93%. Namun, sebanyak 47-53% adalah asam laurat (minyak jenuh berantai sedang). Asam lemak berantai sedang ini akan memberikan manfaat untuk mencegah terjadinya pengerasan dan penyempitan pembuluh darah.
Proses penyempitan pembuluh darah
Penyempitan pembuluh darah disebabkan oleh adanya endapan lemak di dinding pembuluh. Endapan ini terbentuk dari luka pada dinding pembuluh yang disebabkan oleh racun, radikal bebas, virus atau bakteri. Adanya luka ini yang menyebabkan kondisi dinding pembuluh menjadi menebal dan kasar yang membuat lemak mudah menempel di dinding yang terluka ini. Lama kelamaan, terjadi penimbunan lemak yang akhirnya membentuk plak. Plak yang semakin menebal ini akan mempersempit dan menyumbat rongga pembuluh darah.
Zat yang paling bertanggungjawab terhadap penyempitan pembuluh darah yaitu kolesterol dan trigliserida. Kolesterol lebih mudah menempel pada dinding pembuluh darah saat sistem transportasi darah bekerja mengedarkan berbagai zat ke seluruh tubuh. Kolesterol jenis LDL yang bersifat arterogenik ini yang cenderung menempel di dinding pembuluh darah.
Trigliserida dan kolesterol akan menyebabkan darah semakin mengental. Hal ini yang akn menyebabkan aliran darah tak lancar dan semakin melambat. Lemak terlarut dalam darah yang dibutuhkan untuk proses metabolisme menjadi tidak tercukupi. Lebih parah lagi, lemak terlarut ini bisa menyusup ke dalam dinding pembuluh darah dan memicu potensi kerusakan lebih besar. Kerusakan ini yang mengakibatkan terjadianya darah beku yang akan semakin memperbesar proses penyempitan pembuluh darah.
Kondisi-kondisi tubuh yang memicu terjadinya kerusakan pembuluh darah, antara lain: diabetes mellitus, obesitas dan hipertensi. Diabetes mellitus akan mengganggu metabolisme, merusak pembuluh darah dan merusak pembuluh nadi koroner. Hipertensi mengakibatkan beban kerja semakin berat yang memicu penyakit jantung.
Atasi dengan VCO
VCO mampu mengatasi faktor-faktor risiko yang menyebabkan penyempitan pembuluh darah. Minyak perawan ini mampu melindungi jantung dan pembuluh darah dari kerusakan yang diakibatkan oleh bakteri, virus, dan radikal bebas. Minyak kelapa murni akan merangsang metabolisme berjalan lancar sehingga membuat kadar kolesterol darah tetap terjaga keseimbangannya. Minya perawan ini akan langsung menurunkan LDL kolesterol dan meningkatkan kadar HDL kolesterol bersama dengan lipoprotein yang akan melindungi fungsi jantung.
Metabolisme yang lancar akan membuat kadar gula darah terkontrol keseimbangannya. Kandungan asam lemak rantai sedang yang ada di dalam VCO akan mengurangi tekanan pada pankreas dan membuat organ bekerja lebih efisien. Asam lemak ini mudah terserap oleh sel-sel tanpa perlu enzim atau insulin.
Minyak kelapa murni mengandung trigliserida. Saat dikonsumsi, trigliserida akan pecah menjadi digliserida, monogliserida dan asam lemak bebas. Monogliserida dan asam lemak bebas berperan sebagai antibiotik dan antivirus kuat. Terutama pada asam laurat dan asam kaprat bersama monogliserida, monolaurin dan monokarpin. Semua senyawa-senyawa tersebut ampuh membunuh bakteri, jamur patogen, dan virus. Sifat antibiotik inilah yang akan membantu proses penyembuhan luka dan memperbaiki kerusakan-kerusakan yang terjadi di dinding pembuluh darah. Dengan demikian, VCO memiliki manfaat ganda yaitu mengurangi risiko penyakit jantung dan membantu proses penyembuhannya.