Resep Herbal Atasi Penyakit Jantung

Berikut ini 4 resep herbal atasi penyakit jantung yang bisa dipilih sesuai selera Anda. Semua bahan-bahan herbal sudah tersedia di pasaran, baik dalam bentuk segar, simplisia, atau olahan serbuknya. Akan lebih lengkap bila membeli bahan-bahan herbal untuk obat di toko-toko obat tradisional terdekat. Di toko obat tradisional juga sudah disediakan racikan ramuan obat oleh penjualnya. Namun, bila Anda ingin membuat racikan sendiri juga bagus. Begini caranya?


Gangguan-gangguan jantung
Ada banyak ragam dan jenis gangguan jantung berdasarkan penyebab maupun tingkat skala ganguannya. Tipikal dari penyakit jantung selalu datang mendadak sehingga terkadang penanganannya jadi terlambat. Keluhan-keluhan yang dirasakan, biasanya rasa nyeri pada dada, sesak napas yang berakibat collaps atau tiba-tiba terjatuh, terasa lemas, sulit bergerak, karena lemahnya jantung.

Untuk mengatasi gangguan-gangguan jantung tentu perlu pemeriksaan rutin dengan dokter. Dokter akan memeriksa detak jantung tiap menitnya atau adanya gangguan-gangguan lainnya. Dokter juga akan memberikan resep obat sesuai dengan tingkat gangguan jantung. Resep herbal atasi penyakit jantung di bawah ini berperan membantu kerja resep obat yang diberikan oleh dokter. Selalu konsultasikan, ramuan resep ini kepada dokter yang menangani penyakit jantung Anda sebelum mengkonsumsinya supaya terhindar dari kejadian hal-hal yang tak diinginkan.

Resep 1 untuk gangguan jantung berdebar karena gugup atau sakit
Bahan-bahan:
  • Daun sembunglegi                                50 gram
  • Kapulogo                                             10 gram
  • Akar dlingo                                          5 gram
  • Biji kedawung digoreng gosong             10 gram
  • Daun pegagan                                       15 gram
  • Akar valerian (tersedia di apotek)          30 gram
Cara membuat:
Semua bahan-bahan tersebut direbus dengan 2 gelas air sampai mendidih. Minum rebusan ini sampai habis dalam sehari. Boleh diminum beberapa kali.

Resep 2 untuk penyakit jantung berdebar karena obat keras atau makanan
Bahan-bahan:
  • Daun sembunglegi dirajang                   15 gram
  • Daun sangket                                        7 gram
  • Air rebusan kacang hijau                       2 cangkir
Cara membuat::
Rajangan daun sembunglegi dan daun sangket diseduh dengan air rebusan kacang hijau. Minum air seduhan ini sebanyak 2 kali sehari dengan tiap kali minum sebanyak 1 cangkir.

Resep herbal 3 untuk jantung lemah
  • Daun sembunglegi kering                    20 gram
  • Daun saga manis                                 10 gram
  • Kencur bubukan                                  5 gram
Cara membuat:
Semua bahan-bahan tersebut direbus dengan air sebanyak 1,5 gelas selama 15 menit. Air rebusan boleh ditambahkan dengan madu secukupnya. Minum sampai habis untuk beberapa kali minuman sampai habis.

Resep herbal 4 untuk penyakit jantung yang terasa nyeri
  • Daun sembunglegi kering                       40 gram
  • Akar valerian (tersedia di apotik)           20 gram
  • Akar sarsaparilla dirajang                      20 gram
  • Nanas diiris tipis                                    70 gram
  • Pegagan                                                30 gram
  • Jahe dan kayu manis secukupnya
Cara membuat:
Semua bahan-bahan tersebut direbus dengan air sebanyak 3 gelas selama 15 menit. Air rebusan boleh dimaniskan dengan gula aren. Air rebusan diminum 3 kali dalam sehari.

Resep herbal atasi penyakit jantung di atas sebaiknya dikonsumsi rutin setiap hari. Bagi si penderita, jauhi sumber-sumber pencetus yang bisa mengakibatkan kambuh penyakit jantung. Baik makanan minuman maupun kondisi lingkungan sekitar.

Tips Mengecilkan Perut Dengan Herbal

Ada tips mengecilkan perut dengan herbal yang terbukti manjur sekaligus menyehatkan. Bahan-bahan herbal yang dibutuhkan juga sudah dikenal oleh masyarakat umum dan mudah diperoleh di pasar swalayan maupun tradisional. Bahkan, bahan-bahan herbal tersebut banyak yang menjualnya dalam bentuk simplisia. Dengan mengkonsumsi ramuan herbal secara rutin, dalam waktu singkat, lingkar perut sudah mengecil kembali.

Berat badan naik atau kegemukan bisa terjadi pada siapapun dan segala usia. Dewasa ini, kegemukan terjadi lebih banyak disebabkan oleh konsumsi makanan-makanan berlemak yang terlalu tinggi. Selain itu, ditambah gaya hidup orang yang kurang teratur dalam menjalani ritme aktifitas harian seperti sering begadang, kerja terlalu berlebih, dan kurang berolahraga.

Untunglah kita memiliki ramuan warisan nenek moyang kita yang sudah terbukti manjur dan ampuh mampu membuat berat badan tetap ideal dan sehat. Berikut ini tips mengecilkan perut dengan pemakaian resep herbal.
Bahan-bahan:
  • Bengle                                   20 gram
  • Daun jati belanda                   15 gram
  • Lempuyang                            15 gram
  • Temu hitam                            10 gram
Cara membuat:
Semua bahan-bahan tersebut direbus dengan air sebanyak 2 cangkir sampai mendidih. Lalu minum sampai habis dalam satu hari itu. Bisa diminum 2 kali, pagi dan sore hari. Konsumsi ramuan ini dibarengi juga dengan mengurangi makanan-makanan berlemak seperti es krim, kue tart, gulali. Perbanyak konsumsi makanan berserat dan karbohidrat kompleks seperti aneka jenis sayur dan buah.

Kegemukan berpotensi memunculkan penyakit degeneratif seperti pelemahan jantung, menekan organ ginjal dan mengganggu limpa. Biasanya, kegemukan akan membuat tekanan darah tinggi, sesak napas, dan sukar tidur. Dari sisi penampilan dan estetika tubuh, kegemukan akan tampak kurang menarik. Terutama pada kaum wanita. Dengan mengikuti tips mengecilkan perut dengan ramuan herbal di atas, Anda akan terhindar dari kegemukan dan masalah-masalah gangguan kesehatan lainnya.

Bahaya Dioksin Di Bahan Makanan

Bahaya dioksin di bahan makanan yang bisa mengenai kita, antara lain; penurunan kualitas dan kuantitas sperma, kanker testikel, kanker prostat, endometriosis pada wanita, kanker payudara, kemandulan, ketidakseimbangan hormonal, dan memperlemah sistem imunitas tubuh. Dioksin bisa terdapat pada bahan-bahan makanan yang biasa kita santap, seperti daging sapi, ayam, ikan, telur, susu, dan olahannya.
Bahaya Dioksin Di Bahan Makanan
Jenis-jenis bahan pangan seperti ini tak luput terkena paparan dioksin

Sudah semestinya kita berhati-hati dengan masakan yang biasa tersaji di meja makan atau tempat-tempat makan lainnya. Siapa sangka, dibalik kenikmatan dan kelezatannya, terkandung dioksin yang diam-diam mengancam kehidupan Anda. Dioksin merupakan zat racun yang mampu berdiam diri di semua bahan-bahan makanan yang biasa kita lihat, baik bahan makanan hewani maupun nabati.

Asal dioksin
Dioksin terbentuk oleh aktifitas pembakaran bahan-bahan yang mengandung klorin seperti plastik PVC (polivinil klorida), kertas dengan bahan pemutih, zat-zat kimiawi pestisida, logam baja, bahan baku baterai, dan cat. Dioksin juga dihasilkan dari limbah-limbah cair pabrik PVC dan kertas yang memakai zat klorin sebagai bahan pemutihnya.

Zat pencemar dioksin bisa tersebar melalui media udara dan air. Dioksin akan mencemari tanah, masuk ke jaringan tanaman dan hewan. Lewat rantai makanan dan faktor abiotik, dioksin bisa mencapai sel-sel dan jaringan makhluk hidup. Bahkan, sampai pada ASI bahkan bayi yang sedang dikandung oleh ibu.

Dampak negatif dioksin
Dioksin bisa menyebabkan gangguan pada tubuh dan memicu kemunculan berbagai macam penyakit. Misalnya saja, jumlah sperma pada pria yang terpapar dioksin bisa berkurang sampai 50%. Meningkatnya jumlah penderita kanker testikel dan kanker prostat. Wanita juga tak luput mengalami dampak negatif dari dioksin, antara lain; memicu penyakit kanker payudara pada wanita muda, diabetes, kemandulan, ketidakseimbangan hormon dan menurunnya sistem kekebalan tubuh.

Masih Pe-Er buat kita
Karena tingkat bahaya yang tinggi bagi kesehatan, perlu ada pengawasan dan peraturan ketat tentang standar keamanan bahan pangan dari kandungan dioksin. Di Indonesia sendiri, dioksin masih dipandang sebelah mata. Kita masih melihat lahan pertanian aneka sayur mayur yang berdekatan dengan lokasi pabrik-pabrik pulp dan kertas, pabrik manufaktur, dan pabrik-pabrik logam lainnya yang masih belum memiliki instalasi pengolahan air limbah yang benar-benar bebas dari zat-zat pencemar ini. Bahkan, kita masih dengan mudah melihat penggembalaan-penggembalaan sapi di Tempat Pembuangan Akhir dan sapi-sapi tersebut masuk ke tempat-tempat pejagalan dengan mudah.

Tips Olah Aneka Bahan-bahan Masakan

Berikut ini 3 tips olah aneka bahan-bahan masakan yang baik dan benar. Dengan pengolahan atau penanganan yang tepat, tak hanya memberikan cita rasa yang lezat pada setiap masakan, tapi juga menyehatkan. Kali ini akan memberikan perhatian pada bawang putih, terasi, dan wijen.

1. Bawang putih
Bawang putih selain memberikan rasa lezat pada setiap masakan, ia juga berkhasiat untuk mencegah kanker. Namun, pengolahannya harus benar. Bila salah mengolahnya, khasiatnya akan hilang dan tak ada bedanya dengan makanan sampah (junk food).  Bawang putih memiliki enzim-enzim yang berkhasiat sebagai antikanker (senyawa sulfur).
Cincangan bawang putih

Enzim-enzim ini akan terurai dan tak berkhasiat antikanker bila bawang putih dipanaskan dalam keadaan utuh. Cara terbaik mengolahnya, yaitu dengan mengiris-iris bawang putih, selanjutnya dicincang sampai halus, lalu biarkan selama kurang lebih 10 menit. Setelah itu baru diolah menjadi masakan tumis atau masakan berkuah.

Dengan cara mencincang bawang putih, selaput sel-selnya akan terurai dan mengeluarkan enzim yang akan mengaktifkan senyawa-senyawa sulfur yang berkhasiat antikanker. Bila terpaksa harus membiarkan bawang putih dalam keadaan utuh, potong sedikit di bagian atasnya, lalu biarkan sebentar sebelum diolah menjadi masakan sesuai selera Anda.

2. Terasi
Terasi merupakan bahan bumbu masakan hasil dari olahan udang-udang kecil yang telah difermentasikan selama 2-3 hari yang selanjutnya dihaluskan bersama garam dan dikeringkan. Di pasaran, sudah tersedia terasi dalam keadaan mentah maupun matang. Biasanya, yang mentah dijual dengan kemasan plastik atau dibungkus dengan daun pisang kering. Sedangkan terasi matang dijual dalam kemasan botol tertutup rapat.

Sebelum dicampur bersama aneka masakan seperti sambal atau masakan lainnya, terasi sebaiknya dipanaskan terlebih dahulu. Pemanasan akan membuat aroma masakan lebih harum dan masakan jadi tak terasa mentah. Cara pemanasannya bisa dengan disangrai, dipanggang, atau digoreng dengan sedikit minyak.

Bila terasi akan dipanggang, bungkus terlebih dahulu dengan daun pisang supaya terasi tidak gosong. Hindari pengukusan terasi karena membuatnya lembab, aroma kurang harum dan tajam, serta mudah berjamur. Sebagai persediaan, terasi bisa dimatangkan dalam jumlah banyak, selanjutnya dimasukkan ke dalam botol tertutup rapat, simpan ke dalam lemari pendingin supaya aroma dan mutu terasi tetap terjaga.

3. Wijen
Di pasaran, ada 3 jenis wijen, yaitu wijen putih, wijen hitam, dan wijen coklat muda. Wijen putih banyak dipakai dalam aneka masakan China, wijen hitam banyak dipakai dalam aneka masakan Jepang, wijen coklat muda banyak dipakai dalam aneka masakan India. Cita rasa wijen netral sehingga cocok dipadukan untuk aneka jenis masakan.
Wijen coklat muda
Cita rasa wijen yang netral ini cocok untuk masakan yang memiliki rasa gurih dan manis. Oleh karena itu, tak mengherankan kalau wijen sering dipakai untuk campuran kue kering, roti, saus selada, bumbu perendam hidangan panggang, tumis sayuran, sampai dengan adonan pembalut ayam goreng.

Pilih wijen yang tampak utuh, terbebas dari segala kotoran atau kutu, dan beraroma segar. Biji wijen mengandung minyak. Oleh karena itu, simpan wijen ke dalam wadah atau botol yang tertutup rapat dan letakkan di tempat kering yang tak terkena sinar matahari langsung. Dengan demikian, wijen tidak gampang rusak atau tengik.

Untuk mengolahnya, sangrai wijen terlebih dahulu supaya aroma yang menguar lebih tajam dan menambah cita rasa kelezatannya. Wijen bisa dipadukan dengan aneka bahan makanan, juga bisa menjadi hiasan makanan.

Monitoring Penurunan Berat Badan, Timbangan vs Lingkar Badan

Progress penurunan berat badan yang sedang mengikuti program diet dan olah raga teratur memang akan berjalan secara bertahap pada setiap tahapan. Pada tahapan pertama untuk mengurangi kalori, akan terjadi penghilangan lemak, lalu otot, dan selanjutnya air di dalam tubuh. Setelah berjalan kurang lebih 2 minggu, akan lebih banyak terjadi penurunan berat dari bagian otot dan air yang berkurang.
Gunakan ukuran lingkar badan ketimbang timbangan untuk melihat progress penurunan berat badan Anda

Selanjutnya, memasuki minggu ke-3 dan ke-5, tubuh akan mulai sedikit ada penambahan berat badan dari bagian otot dan air. Dalam kondisi ini, Anda disebut sedang mengalami 'plateu' yaitu suatu kondisi berat badan yang tak mengalami perubahan baik turun maupun naik. Terkadang malah cenderung terjadi sedikit pertambahan berat badan, karena otot yang bertambah akan lebih berat daripada kehilangan lemak. Namun, bila Anda terus-menerus melakukan kombinasi program penurunan berat badan dengan cara diet dan olah raga, hasilnya akan lebih baik lagi.

Progress penurunan berat badan memang sebaiknya terjadi secara perlahan-lahan dan secara bertahap. Orang-orang yang menerapkan program penurunan berat badan lebih dari setengah kilogram dalam waktu 1 minggu, akan kehilangan lebih banyak otot dan air, disusul selanjutnya dengan meningkatnya berat badan kembali. Kondisi seperti ini tak bisa terelakkan bagi orang yang sedang menerapkan program ini.

Kondisi 'plateu' memang membuat kecewa. Supaya tak kecewa dengan angka timbangan, jangan menggunakan timbangan untuk memonitor perkembangan penurunan berat badan Anda, tapi pakailah ukuran lingkar badan Anda. Dalam hal ini, penurunan ukuran tubuh akan lebih berarti daripada angka penurunan berat badan. Karena, hal yang terpenting yaitu berkurangnya lemak dari dalam tubuh Anda.

Bila seseorang yang menjalani program diet dan dibarengi olah raga, ternyata mengalami penurunan sebesar 10% dari berat badannya, maka sebaiknya disarankan untuk dihentikan sementara dulu. Hal ini bertujuan supaya tubuh memiliki waktu untuk melakukan penyesuaian. Berdasarkan hasil penelitian, progress penurunan berat badan sebaiknya hanya di kisaran 5-10% saja pada satu waktu. Setelah 12 minggu, berat badan masih bisa dipertahankan, maka tubuh Anda siap melaksanakan program penurunan berat badan selanjutnya. Target menurunkan berat badan selanjutnya maksimal 10% saja. Demikian seterusnya sampai Anda memperoleh berat badan yang diinginkan.

Khasiat Aromaterapi Berdasarkan Bahannya

Pemakaian bahan-bahan beraroma untuk keperluan terapi akan memberikan banyak khasiat, antara lain; kesegaran kulit lelah dan kering, kulit terasa segar dan rileks, kesegaran kulit berminyak, melembabkan kulit, melancarkan peredaran darah, dll. Nah, bahan-bahan apa sajakah yang memiliki khasiat aromaterapi terhadap tubuh kita? Simak penjelasan berikut ini.
Khasiat Aromaterapi Berdasarkan Bahannya
Tak hanya harum, juga berkhasiat untuk kesehatan

Penggunaan bahan-bahan beraroma untuk therapy telah ada sejak peradaban Mesir kuno. Pada masa itu, mereka menggunakan bahan-bahan beraroma tersebut untuk campuran kosmetik, obat, dan pengawet jenazah. Seiring perkembangan jaman, aromaterapi banyak digunakan untuk melengkapi perawatan tubuh dan kecantikan.

Aroma yang menguar diharapkan dapat memberi rangsangan pada syaraf otak supaya rileks dan terasa segar. Pengolesan bahan aroma pada kulit juga diharapkan bisa memberi efek positif bagi keindahan dan kesehatan kulit. Khasiat tersebut berkat adanya essential oil yang khas dari bahan-bahan beraroma. Berikut ini beberapa khasiat aromaterapi berdasarkan bahan-bahannya.

1. Bunga mawar berkhasiat untuk menyegarkan kembali kulit yang lelah dan kering.
2. Bunga melati berkhasiat membuat kulit terasa segar dan santai.
3. Buah lemon berkhasiat untuk menyegarkan kulit berminyak.
4. Daun peppermint berkhasiat untuk melembabkan kulit.
5. Kayu-kayuan berkhasiat untuk melancarkan peredaran darah.

Cara pemakaiannya:

  • Mandi berendam ke dalam air hangat yang telah ditetesi essential oil pilihan Anda.
  • Mengoleskan essential oil secara langsung pada kulit tubuh mulai dari leher ke bawah sambil dipijat-pijat.
  • Menghirup aromanya dengan cara mencampur essential oil dengan air hangat kemudian dibakar di suatu wadah khusus (oil burner) yang bisa Anda dapatkan di toko-toko aromaterapi.

8 Manfaat Terapi Napas

Melakukan terapi napas dengan cara yang benar memang terbukti mampu meningkatkan kualitas kesehatan tubuh. Dampak positif tak hanya untuk fisik, tapi juga psikis kita sendiri. Lalu, apa sajakah manfaat terapi napas bagi kita?
8 Manfaat Terapi Napas
Terapi napas seperti ini sangat bagus untuk kesehatan

1. Meringankan penderita asma
Melakukan napas perut atau napas diafragma bisa mengurangi frekuensi serangan asma.

2. Mengurangi serangan jantung.
Rutin terapi napas perut dan napas dafragma bagi seseorang yang memiliki risiko penyakit jantung akan sangat jarang sekali mengalami serangan. Hal ini dibuktikan dengan sebuah hasil penelitian pada dua kelompok orang yang berisiko terserang jantung. Pada kelompok pertama yang melakukan terapi napas ternyata tak mengalami serangan sampai 2 tahun. Sedangkan pada kelompok kedua yang tidak melakukan terapi napas, mengalami serangan jantung setidaknya 2 kali dalam waktu turun yang sama.

3. Mengurangi rasa emosional gejala menopause
Dengan rutin terapi napas, letupan-letupan emosional yang biasa terjadi pada wanita saat menopause mampu berkurang secara signifikan.

4. Mengurangi rasa sakit
Terapi napas mampu mengurangi rasa sakit pada saat proses melahirkan. Biasanya, sebelum bayi keluar, seorang ibu akan diberi pelatihan pernapasan oleh dokter kandungan yang menanganinya. Kini, dokter-dokter lain juga memanfaatkan metode ini terhadap pasiennya untuk mengurangi rasa sakit.

5. Mengurangi depresi
Para pengidap depresi biasanya memang mengalami kekurangan oksigen di dalam tubuhnya. Dengan terapi napas, ia akan memperoleh asupan oksigen lebih banyak sehingga ia mampu aktif untuk mengeluarkan problem yang sedang dihadapinya.

6. Meningkatkan kenikmatan sosial
Dengan napas yang teratur, terbukti mampu meningkatkan kenikmatan seksual. Terapi napas akan memperlancar peredaran darah dan membantu wanita dalam pencapaian orgasme. Jangan sekali-kali menahan napas Anda di saat sedang hampir mencapai orgasme. Berkonsentrasilah dalam bernapas secara dalam-dalam, maka Anda pun akan mendapatkan kenikmatan orgasme yang lebih dalam pula.

7. Mengatasi perasaan gugup
Saat kita sedang berpidato di depan orang banyak, apa saja yang kita rasakan? Detak jantung berdebar-debar dengan cepat, irama napas lebih cepat, dan tubuh pun gemetar. Bila kita mengalami seperti ini, tentu suara yang keluar akan terdengar lemah dengan nada yang lebih tinggi dari biasanya. Coba terus berkonsentrasi pada diri sendiri, ambil 2 kali napas dalam-dalam. Tunggu sampai kita mengeluarkan napas, setelah itu barulah berbicara. Hasilnya, suara kita pasti akan terdengar lebih dalam dan terkendali.

8. Tidur lebih nyenyak
Bila kita termasuk orang yang sering mengalami sulit tidur, jangan pernah berusaha keras untuk tidur cepat-cepat. Biarkan tubuh berbaring dengan rileks, sedekapkan kedua tangan di atas perut. Lakukan napas secara teratur, seperti layaknya orang sedang tidur, lembut perlahan-lahan, tapi tidak terlalu dalam. Berpikir sesantai mungkin. Tak lama kemudian, kita akan merasakan terlelap, napas kita akan terasa menjalar ke tubuh, dari napas perut menjadi napas dada.

Itulah 8 manfaat terapi napas yang bisa kita dapatkan. Semakin kita sering melakukan terapi ini, akan semakin rileks tubuh dan semakin meningkat kesehatan kita.

Makanan Pelangsing Badan, Cara Enak Program Diet Anda

Upaya mengecilkan perut dengan menerapkan program diet dan berolah raga secara teratur memang bukanlah persoalan mudah. Penghilangan lemak yang menumpuk di dalam tubuh, tidak sesederhana yang dipikirkan, tapi tidak juga sesulit yang dibayangkan. Dengan kemajuan teknologi yang canggih sekarang ini, banyak sarana dan prasarana yang bisa membantu upaya merampingkan tubuh. Saat ini sudah beredar makanan pelangsing badan di pasaran yang sudah terukur nilai gizi, nutiri, dan komposisinya untuk keperluan program melangsingkan tubuh.
Makanan Pelangsing Badan, Cara Enak Program Diet Anda
Konsumsi buah sangat bagus untuk program diet Anda

Melangsingkan tubuh dengan melaksanakan program diet dan olah raga memiliki tujuan membuat adanya keseimbangan antara asupan kalori yang masuk dengan energi yang dikeluarkan. Diet dan olah raga memang bertujuan untuk membakar kelebihan lemak di dalam tubuh. Hanya saja, seringkali asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh ternyata tak terkontrol. Bisa saja malah asupan kalori yang masuk ternyata sangat kurang, misalnya lebih rendah dari 1.200 kalori sesuai standar yang disarankan oleh dokter.

Sebenarnya ada banyak cara untuk memperoleh tubuh langsing. Hanya saja banyak yang meragukan program pelangsingan total yang disarankan oleh banyak pihak. Ada cara enak untuk program diet Anda, yaitu konsumsi makanan pelangsing badan. Produk ini sudah tersedia di toko-toko swalayan. Pada prinsipnya, produk ini memperhitungkan dengan tepat standar kalori yang masuk ke dalam tubuh.

Komposisi produk makanan ini terdiri dari susu berprotein tinggi, mengandung asam amino essensial lengkap, ditambah vitamin dan mineral dengan perbandingan seimbang, dan serat. Komposisi nutrisi seperti ini akan meningkatkan pembakaran lemak di dalam tubuh untuk selanjutnya diubah menjadi energi dan pembentukan otot, bukan disimpan menjadi lemak di dalam tubuh. Nutrisi tersebut juga akan meningkatkan metabolisme, menguatkan otot lembek, melengkapi zat dan gizi yang diperlukan oleh tubuh, meningkatkan tenaga dan mengurangi nafsu makan secara alami. Dengan demikian, produk makanan pelangsing badan ini mampu memperbaiki pola makan yang Anda terapkan selama ini.

Makanan pelangsing badan ini biasanya untuk mengganti makan saat sarapan dan makan malam. Untuk makan siang masih tetap dengan menu seperti biasanya. Pilih menu makanan yang diolah dengan cara direbus dan dipanggang. Hindari makanan-makanan kaya lemak, seperti gorengan dan makanan yang manis, misalnya makanan camilan.

Contoh program diet konsumsi makanan pelangsing badan
Pukul 07.00
1 gelas produk makanan pelangsing badan
2 gelas air
Pukul 12.00
1/2 piring nasi
1 potong daging/ikan (120 gram)
1 mangkuk kecil sayuran
1 gelas air putih
Pukul 16.00
1 potong buah
1 gelas air
Pukul 19.00
1 gelas produk makanan pelangsing badan
Buah-buahan
2 gelas air putih

Daya Tahan Bumbu Instan dan Rempah-rempah Segar

Walaupun di dalam rempah-rempah terkandung senyawa antimikroba dan antioksidan yang mampu mencegah kerusakan bumbu, bukan berarti bumbu-bumbu instan tersebut bisa awet selama mungkin. Rempah-rempah yang sudah berubah wujud akan lebih mudah mengalami kerusakan daripada rempah-rempah yang belum diolah atau masih segar. Oleh karena itu, supaya daya tahan bumbu instan bisa lebih lama, ditambahkan bahan-bahan pengawet.
Daya Tahan Bumbu Instan dan Rempah-rempah Segar
Dengan penanganan yang baik, rempah-rempah segar dan bumbu instan bisa tahan cukup lama

Dengan penambahan garam sebanyak 1-2%, akan membatasi pertumbuhan dan perkembangan mikroba-mikroba yang bisa tahan hidup di dalam bumbu instan. Hanya jenis-jenis mikroba tertentu yang bisa hidup pada kondisi garam dengan konsentrasi tinggi. Sedangkan, pada bumbu yang masih segar, dengan kadar air sekitar 70% atau bumbu berbentuk pasta dengan kadar air sekitar 25-65%, perlu ditambahkan bahan pengawet Natrium benzoat (0,1-0,5%) atau asam sorbat supaya bisa tahan agak lama.

Dengan menerapkan metode pengeringan, daya tahan bumbu instan bisa lebih lama. Asalkan bumbu-bumbu instan kering ini diberi perlakuan dan ditangani dengan baik. Bumbu siap pakai kering atau rempah-rempah kering dengan kadar air maksimal 10%, tak perlu penambahan bahan pengawet apapun. Yang terpenting, ruag tempat penyimpanan baik (tempat sejuk, tidak lembab, dan tidak terkena sinar matahari langsung).

Untuk bumbu-bumbu segar atau rempah-rempah segar, bisa disimpan di dalam lemari pendingin dengan daya tahan antara 7-10 hari. Untuk rempah-rempah giling segar yang banyak dijual di pasar-pasar tradisional biasanya hanya bertahan selama 2-3 hari saja karena kadar airnya masih tinggi dan biasanya cara pengolahan masih kurang higienis.

Daya tahan bumbu instan yang dikemas ke dalam botol bisa bertahan cukup lama. Bila sehabis dipakai, tutup kembali tutup botol rapat-rapat dan simpan kembali di lemari pendingin. Bumbu instan botolan ini bisa bertahan lebih lama bila disimpan ke dalam freezer atau lemari pembeku karena sudah pasti berbagai macam jenis mikroorganisme dan senyawa-senyawa di dalamnya tak akan mampu aktif.

Baca juga
Penyebab penurunan kualitas bumbu
Khasiat bumbu dapur tangkal anek penyakit
Bumbu instan siap pakai
Bahan-bahan bumbu masakan nusantara

Penyebab Penurunan Kualitas Bumbu

Bumbu segar yang diberi perlakuan dengan baik, pada umumnya akan aman dikonsumsi dan baik untuk kesehatan tubuh. Namun, aneka rempah-rempah yang dijual di pasar swalayan maupun tradisional tidak menutup kemungkinan berkualitas rendah. Bisa saja, rempah-rempah tersebut mengalami kontaminasi yang diakibatkan oleh residu pestisida akibat penyemprotan hama penyakit, atau bisa pula adanya kontaminasi kuman-kuman karena cara pemanenan yang tak baik, dll. Hal-hal seperti inilah yang menjadi penyebab penurunan kualitas rempah-rempah di pasaran.
Penyebab Penurunan Kualitas Bumbu
Selama tak terkontaminasi zat-zat berbahaya atau mikroba patogen, rempah-rempah aman dikonsumsi

Menurunnya kualitas bumbu bisa juga disebabkan oleh pengolahan rempah-rempah yang kurang higienis. Misalnya saja, rempah-rempah kurang bersih saat tahap pencucian sebelum masuk ke pengolahan selanjutnya menjadi bumbu. Alat-alat dan mesin pengolahan yang kurang higienis. Atau bisa juga kondisi tempat pengolahan yang kurang memenuhi syarat standar sanitasinya.

Beberapa jenis rempah diketahui juga mengandung senyawa antinutrisi seperti asam fitat, tanin, dan asam oksalat. Senyawa-senyawa tersebut bisa menjadi penyebab penrurunan kualitas bumbu. Senyawa-senyawa tersebut bisa mempengaruhi kesehatan tubuh karena dapat mengikat mineral-mineral dalam tubuh seperti kalsium (Ca), magnesium (Mg), zat besi (Fe), dan seng (Zn). Padahal, mineral-mineral tersebut dibutuhkan oleh tubuh yang seharusnya diserap oleh sistem pencernaan kita. Bila zat antinutrisi ini terdapat dalam konsentrasi tinggi, bisa berakibat kemunculan penyakit karena defisiensi (kekurangan) mineral.

Komponen senyawa fitat terkandung di dalam cengkih, biji pala, ketumbar, dan bawang putih. Senyawa tanin terdapat pada cengkih, kayu manis, daun salam, dan cabe rawit. Sedangkan senyawa oksalat terkandung di dalam cengkih dan daun jeruk purut. Asalkan dalam mengkonsumsi rempah-rempah tersebut masih dalam batas kewajaran, senyawa-senyawa tersebut tidak berpengaruh negatif pada tubuh.

Sampai saat ini belum ada laporan negatif terkait oleh rempah-rempah sebagai penyusun bumbu tradisional bagi kesehatan tubuh. Baik yang bersifat karsinogenik (penyebab kanker) atau mutagenik (yang bisa mengakibatkan perubahan gen). Dengan demikian, penyebab penurunan kualitas bumbu lebih banyak disebabkan oleh faktor eksternal seperti terkontaminasi zat-zat pencemar dan akibat pengolahan rempah-rempah yang tak higienis.

Bumbu Dapur Tangkal Aneka Penyakit

Aroma dan cita rasa khas dari rempah-rempah berkat adanya kandungan komponen bioaktif (komponen-komponen di dalam bahan alami yang bersifat fungsional tertentu di dalam tubuh, misalnya saja; sebagai antimikroba, antioksidan, antiinflamasi dll). Kompoen bioaktif tersebut bisa berupa minyak asiri, flavonoid atau fenolik, alkaloid, dan terpenoid. Dengan demikian, aneka jenis rempah sebenarnya bumbu dapur yang mampu tangkal aneka penyakit.
Bumbu Dapur Tangkal Aneka Penyakit
Bawang merah dan bawang putih, selain menyedapkan masakan juga berkhasiat obat

Adanya komponen-komponen senyawa inilah yang membuat rempah-rempah tak hanya berperan sebagai penyedap cita rasa aneka masakan saja, tapi juga berperan sebagai obat pencegah aneka penyakit dan zat pengawet makanan alami. Itulah kenapa masakan rendang mampu tahan lama, tidak cepat tengik sampai berhari-hari.

Rempah-rempah memiliki kemampuan untuk mengawetkan makanan karena mengandung senyawa antioksidan yang akan melindungi makanan terhadap proses ketengikan (proses oksidasi). Selain itu, di dalam rempah-rempah terkandung senyawa antimikroba yang dapat melindungi makanan dari pertumbuhan dan perkembangan mikroba perusak makanan maupun penyebab penyakit. Semua jenis rempah-rempah ada di bumbu dapur yang sering kita jumpai.

Bawang merah, bawang putih, wijen, cengkeh, lada, cabai, jahe, kunyit, lengkuas, pala, jinten merupakan rempah-rempah yang terbukti memiliki komponen-komponen senyawa bioaktif yang bersifat antioksidan. Pada cengkeh, aktifitas antioksidan setara dengan antioksidan sintetis Butylated Hydroxytoluene (BHT) yang sering dipakai di industri-industri pangan.

Bawang putih, cengkeh, asam jawa, jinten, lada, dan berbagai rimpang lainnya seperti jahe, kunyit berkhasiat antiseptik atau pembunuh mikroba yang ampuh. Semua bumbu dapur tersebut dicampur menjadi berbagai bumbu masakan seperti bumbu opor, gulai, rendang, dan rawon. Bumbu dapur tersebut mampu tangkal aneka penyakit yang disebabkan oleh bakteri Eschericia coli, Salmonella typhimurium, dan Vibrio cholera.

Bumbu Instan Siap Pakai

Di zaman yang serba praktis ini, kini di pasaran bisa ditemui beragam jenis bumbu instan siap pakai. Di pasar tradisional, bumbu-bumbu yang dijajakan biasanya berupa aneka rempah dalam keadaan masih segar. Ada yang masih berwujud utuh, ada pula yang sudah dalam bentuk olahan (misalnya saja bawang putih giling, bawang merah giling, kemiri giling, dll).

Bumbu Instan Siap Pakai
Bumbu instan siap pakai
Bila kita ingin memasak rendang, nasi goreng, sambal goreng hati, tapi tak hafal ragam bumbu yang diperlukan, di pasar-pasar swalayan sudah tersedia aneka jenis bumbu siap pakai yang sudah lengkap komposisi rempah-rempahnya. Bumbu olahan ini dikemas ke dalam botol plastik, sachet, atau plastik kemasan. Pengemasan bumbu-bumbu olahan ini akan membuat bahan-bahan rempah di dalamnya bisa awet berhari-hari, bahkan berbulan-bulan.

Di pasar swalayan, selain tersedia bumbu-bumbu dalam keadaan segar, juga tersedia bumbu siap pakai dalam bentuk tepung (untuk menggoreng ayam atau pisang), atau berbentuk bubuk kering (bubuk kunyit, bubuk pala). Ada pula bumbu yang sudah matang dalam bentuk adonan pasta yang biasanya dikemas menggunakan aluminium foil atau dimasukkan ke dalam botol gelas. Misalnya saja, bumbu gulai, bumbu rendang, bumbu nasi goreng, bumbu soto, dll.

Keuntungan memakai bumbu instan, antara lain; praktis dipakai karena bisa langsung digunakan dan tak membutuhkan waktu maupun proses yang lama untuk membuat masakan. Meskipun demikian, masih banyak yang berpendapat bahwa memakai bahan-bahan bumbu segar yang diolah sendiri lebih memiliki aroma dan cita rasa yang lebih enak dibandingkan dengan bumbu olahan. Dalam hal soal harga jelas lebih menghemat bumbu-bumbu segar.

Walaupun begitu, bumbu instan siap pakai tetap layak disediakan di rumah Anda. Karena ia memiliki kepraktisan tinggi. Terutama untuk kaum wanita karir yang tak memiliki banyak waktu untuk meracik-racik aneka jenis bumbu dan harus membelinya di pasar tradisional atau swalayan. Wanita karir juga biasanya tak hafal dengan jenis-jenis rempah yang dibutuhkan untuk membuat bumbu jenis masakan tertentu. Bumbu siap pakai mempermudah keperluan memasak Anda.

Baca juga

Bahan-bahan Bumbu Masakan Nusantara

Masakan nusantara memiliki banyak ragam jenis dan cita rasa. Semua masakan Indonesia memakai rempah-rempah dengan komposisi yang berbeda-beda dan takaran yang berbeda-beda pula untuk setiap jenis masakan. Bahkan, ada jenis masakan yang sama, tapi berasal dari daerah yang berbeda, ternyata bahan-bahan bumbu berbeda sehingga berbeda pula cita rasanya. Keanekaragaman jenis masakan Indonesia ini yang menjadikan negeri kita terkenal dengan sebutan 1001 jenis makanan.
Bahan-bahan Bumbu Masakan Nusantara
Rempah-rempah dalam bentuk serbuk

Rempah-rempah yang biasa dipakai dalam aneka masakan nusantara sangat beragam. Ada yang berasal dari rimpang (bagian akar) seperti kunyit, jahe, lengkuas. Ada juga dari batang tanaman seperti serai. Kayu manis yang berasal dari kulit pohon, bahan bumbu dari dedaunan seperti daun jeruk purut, daun kunyit, daun salam. Ada juga bumbu yang berasal dari bunga seperti cengkeh, bahan berasal dari buah seperti asam jawa, asam kandis. Biji tanaman tak luput juga sebagai bahan bumbu seperti biji pala, lada, dan ketumbar. Bahan-bahan bumbu lainnya masih banyak lagi.

Jenis bumbu wajib ada
Dari sekian banyak bahan-bahan bumbu masakan nusantara tersebut, bawang merah dan bawang putih menjadi jenis rempah utama dalam setiap masakan Indonesia. Hampir setiap masakan Indonesia tak pernah ketinggalan menggunakan rempah kedua jenis ini. Bawang merah dan bawang putih memang mampu mengeluarkan aroma yang pasti menggugah selera  setiap jenis masakan.

Bukan cuma bawang merah dan bawang putih, rempah-rempah lain juga mampu memberi aroma yang khas dan memberi cita rasa yang lezat dan sedap. Aroma harum dan tajam dari aneka jenis rempah ini biasanya akan muncul bila dipanaskan. Oleh karena itu, tak perlu heran kalau pada umumnya bahan-bahan bumbu masakan nusantara ditumis atau disangrai terlebih dahulu sebelum dicampurkan dengan bahan-bahan lainnya.

Bumbu olahan
Aneka jenis rempah-rempah tersebut bisa diolah dalam keadaan segar maupun dikeringkan. Rempah-rempah yang sudah berubah wujud dari aslinya biasanya lebih mudah mengalami kerusakan. Contohnya, rimpang kunyit yang digiling menjadi bentuk bubuk atau serbuk. Bumbu olahan seperti ini mudah rusak karena sistem perlindungan alami rempah-rempah tersebut sudah mengalami kerusakan yang diakibatkan selama pemrosesan seperti penggilingan, pemotongan, pengeringan dll.

Bahan-bahan bumbu masakan Indonesia yang sudah dalam bentuk olahan kering bisa mengalami kerusakan dengan ditandai adanya ketengikan. Terjadinya ketengikan ini karena adanya reaksi oksidasi lemak pada bumbu olahan kering tersebut. Bisa dilihat dari penampilannya yang ditumbuhi miselium kapang yang berupa benang-benang halus atau adanya pertumbuhan spora yang berwarna putih, hitam, abu-abu, atau hijau.

Bahan-bahan bumbu masakan nusantara yang siap pakai (instan) dalam bentuk pasta, kerusakannya bisa ditandai dengan adanya aroma tengik atau aroma khas yang menyimpang dari keadaan normal, tampak pula busa atau muncul gas dan lendir. Semua reaksi kimiawi ini terjadi karena adanya pertumbuhan bakteri yang menyebabkan kerusakan bumbu-bumbu masakan.

Baca juga

Panduan Membeli Berlian

Liontin berlian solitaire
Bundar, 0,7 karat
Harga USD 2,660

Cincin berlian solitaire
bundar, 1 karat
Harga USD 5,330

Leontin berlian solitaire
Bundar, 0,6 karat
Harga USD 1,820

Cincin berlian markis
0,52 karat, diikat dengan 2 berlian sampingan
Bentuk markis, masing-masing sekitar 0,23 karat
Harga USD 1,820
Panduan Membeli Berlian
Berlian

Sewaktu kita berencana membeli berlian, ada baiknya perlu mengetahui nilainya. Ada 4 poin yang perlu diketahui oleh kita bersama, yaitu Carat (karat), Clarity (kejernihan), Colour (warna), dan Cut (asahan). Keempat hal tersebut dikenal dengan sebutan 4 C.

Yang sudah familiar di mata masyarakat yaitu Carat (karat). Bobot sebutir berlian dihitung dalam satuan carat. Satu Carat dibagi dalam 100 poin. Jadi, berlian seberat 0,5 Carat memiliki 50 poin. Bila berlian tidak dirangkai dengan permata lain, orang-orang biasanya memakai berlian ukuran 20 poin atau lebih. Berlian ini akan memancarkan kilau serta kecermelangan yang hanya dimiliki oleh permata yang paling digemari di dunia ini. Walaupun begitu, bila ada dua berlian yang memiliki bobot Carat yang sama, bukan berarti nilainya sama. 1 Karat= 0,2 gram

Nilai kejernihan, warna, dan asahannya menjadi pembeda nilai suatu berlian. Berlian yang lain bisa saja bernilai lebih tinggi, walau bobot Caratnya sama. Pada umumnya, semakin besar sebutir berlian, semakin tinggi nilainya. Namun, ukuran bukanlah segala-galanya.

Kualitas yang tinggi dapat ditemukan pada berlian dari segala ukuran dan setting. Yang paling penting untuk dipikirkan adalah gaya serta ukuran yang sesuai dengan kepribadian Anda dan isi rekening tabungan Anda. Anda membeli berlian tak hanya untuk memperindah dan mempercantik diri, tapi juga berinvestasi.

Tips Memilih Buah dan Sayur Sehat, Bergizi, Aman

Vitamin dan mineral dibutuhkan oleh tubuh untuk berbagai keperluan metabolisme. Untuk memperolehnya sangat mudah, bisa dengan mengkonsumsi buah dan sayur. Di pasar swalayan maupun tradisional berlimpah aneka jenis buah dan sayur. Aneka buah dan sayur yang tersedia ini biasanya tertata rapi, tampak segar, dan mulus-mulus. Baik di pasar swalayan maupun tradisional memang menggunakan trik-trik cantik seperti ini buat memikat hati para pembeli. Supaya kita bisa memperoleh buah dan sayur yang sehat, bergizi, dan aman dikonsumsi, simak tips memilih buah dan sayur berikut ini.
Buah dan sayur di pasar

1. Wortel
Pilih wortel yang muda, karena warna kulitnya cerah, rasa lebih manis, dan renyah saat digigit. Selain memeriksa warna kulitnya, amati juga bagian potongan tempat tumbuh tunas dan daun-daunnya. Semakin tua wortel, semakin besar diameter bekas potongan tersebut. Pilih wortel dengan bekas potongan yang berdiameter kecil.

2. Kembang kol
Ada dua jenis kembang kol yaitu yang berwarna putih dan hijau, pilih yang bunganya tampil kompak, rapat dan tak ada bercak coklat.

3. Kacang panjang
Pilih kacang panjang yang muda karena rasanya renyah, segar, dan enak dimakan. Kacang panjang yang masih muda bisa diamati dari warnanya yang masih hijau segar dan tempat bijinya yang tidak terlalu besar atau menonjol.

4. Sawi hijau
Amati penampilan daun-daunnya. Jangan memilih daun sawi yang sudah terlihat berlubang-lubang karena itu adalah bekas gerekan ulat. Pilih daun sawi yang masih tampak utuh dan warnanya hijau segar.

5. Tomat
Ambil tomat yang berwarna cerah, permukaannya terasa masih keras, utuh, dan tak tampak terdapat adanya bekas gigitan ulat.

6. Buncis
Pilih buncis muda yang bisa dilihat dari warnanya yang masih hijau segar, batang tidak terlalu besar, dan mudah dipatahkan. Amati bagian tempat bijinya, bila tampak sudah membesar, itu berarti buncis sudah tua.

7. Kentang
Ambil kentang yang matanya tidak terlalu banyak, kulit berwarna coklat kekuningan, tidak berwarna hitam. Tampilannya juga harus kering dan bersih, tidak ada tanah yang menempel.

8. Jeruk
Ambil buah jeruk yang warnanya cerah, tampak mulus, ukuran buah cukup besar. Hindari memilih buah jeruk yang kulitnya telah keriput dan berwarna kusam.

9. Pisang
Pisang yang sudah tua akan tampak berisi, padat, bagian ujungnya berisi penuh, kulit tidak keriput atau layu. Pisang yang diambil sudah dalam keadaan tua akan matang serempak dan warna kuningnya merata.

10. Apel
Pilih apel yang masih terasa keras, permukaan kulit berwarna cerah, dan tidak ada bintik coklatnya. Ada anggapan yang keliru kalau apel impor terasa lebih lunak dan enak. Padahal, apel impor yang lunak ini justru sudah terlalu lama disimpan.Yang benar, apel yang masih baik itu terasa keras seperti pada buah apel lokal dari Malang.

11. Belimbing
Pilih belimbing yang kulitnya halus, warna merata, tak ada bercak-bercak coklat atau hitam, dan tidak layu. Di pasar swalayan maupun tradisional, jenis belimbing demak paling dominan.

12. Jambu biji
Pilih jambu biji yang permukaan kulitnya halus, berwarna cerah dan tak ada bercak-bercak coklat atau hitam. Jambu biji segar terasa keras. Jangan pula pilih jambu biji yang sudah terlalu tua karena sangat lembek dan mudah pecah.

Mengenal Kanker Payudara

Sampai hari ini, kanker payudara masih sulit diturunkan angka kejangkitannya. Hampir 2-3 wanita dari setiap 100 populasi kedapatan mengidap penyakit kanker payudara. Tergantung pada kecermatan mengamati gejala awal sejak dini dan kemampuan mendeteksi  penyakit ini, ternyata kanker payudara banyak yang terjadi lebih dini atau sudah berada pada stadium lanjut alias menyebar ke seluruh tubuh. Hal ini yang membuat angka penderita penyakit kanker payudara tetap tinggi di kalangan kaum hawa.


Memang, tak selalu mudah untuk bisa mendeteksi adanya tumor secara klinis oleh seorang ahli. Pemeriksaan mammography yang dilakukan secara rutin dan berkala bisa menemukan adanya kelainan, terutama pada wanita dengan resiko tinggi yang bisa terkena kanker ini. Namun, hampir seperempat dari penderita kanker di negara maju, ternyata mampu menemukan penyakit ini berdasarkan hasil pengamatan dan pemeriksaan sendiri.

Jika dokter mencurigai adanya suatu benjolan di payudara tersebut terindikasi pertumbuhan yang ganas, dokter akan melakukan pemeriksaan histologis. Dengan cara membiopsi, serpihan jaringan tumor di payudara (dengan jarum isap), di bawah mikroskop akan tampak sifat-sifat jaringannya, apakah akan berubah menjadi abnormal, dan arah jenis perubahan seperti apa yang sedang terjadi.

Hindari stress
Penyakit kanker payudara tidak hanya menjangkiti area sekitar payudara saja, tapi berkaitan erat dengan seluruh jaringan tubuh. Banyak faktor yang memicu terjadinya penyakit ini, terutama pada faktor sistem kekebalan tubuh. Bila sistem kekebalan tubuh seseorang baik, penyebaran penyakit ini bisa dihambat, sehingga prognosis lebih baik. Namun, mekanisme pertahanan tubuh ini bisa runtuh bila seseorang sedang stress.

Penderita yang kurang siap untuk menerima kenyataan penyakitnya, dan pendekatan pihak medis yang minim akan memperburuk perkembangan penyembuhannya. Penghilangan tumor payudara akan membebaskan si penderita dari terbelungganya sistem imunitas. Dengan demikian, si penderita akan menjadi lebih kuat tubuhnya dan bisa mencegah penyebaran kanke ke berbagai jaringan tubuh.

Semakin cepat pengangkatan tumor, semakin baik prognosisnya. Namun, pengangkatan tumor yang bersifata ganas atau kanker ini sering bermasalah. Pengangkatan yang hanya sebagian jaringan saja, sering menimbulkan kekambuhan, dan si penderita terancam terserang kembali yang akhirnya bisa mengakibatkan kematian.

Namun, bila pengangkatan dilakukan secara total (total mastectomy), masalah kehilangan satu payudara akan membawa beban psikologis tersendiri. Si penderita akan merasa dirinya bukanlah sebagai wanita sempurna lagi.

Pihak dokter bedah yang kebanyakan adalah kaum adam, cenderung dianggap kurang memperhatikan sensitifitas wanita. Para dokter pria lebih memilih pengangkatan tumor secara total, walau sebenarnya masih bisa dilakukan hanya pengangkatan sebagian saja.

Tidak harus dioperasi
Begitu hasil pemeriksaan histologis tumor mendeteksi adanya suatu tumor keganasan, keputusan yang diambil tidak serta merta harus pengangkatan tumor. Perlu diperiksa keterlibatan kelenjar getah bening di sekitar area tumor, apakah sudah tercemar kanker atau belum, periksa jenis kankernya, apakah masih dimungkinan dijinakka dengan pemberian obat atau penyinaran saja sehingga tak perlu dioperasi.

Prinsip pengobatan dan penanggulangan payudara itu sebenarnya banyak tergantung pada soal waktu. Semakin dini pengobatan kanker dilakukan, semakin berpeluang besar untuk kesembuhannya.

Pada saat kanker payudara ditemukan, pemeriksaan seluruh tubuh perlu dilakukan untuk melihat adanya kemungkinan penyebaran sel-sel kanker ke kelenjar getah bening, tulang, dan paru-paru.

Bila pengobatan kanker memang tak perlu tindakan operasi, ini bukan berarti si penderita terbebas dengan ancaman kematian walau kanker tak menampakan kekambuhan selama 25 tahun. Kanker masih dimungkinkan menyebar selama masa tersebut dan baru terdeteksi setelah 25 tahun kemudian. Pada saat si penderita terdeteksi terkena kanker payudara, ternyata stadium sudah lanjut alias menyebar ke seluruh tubuh sehingga tak ada lagi tindakan medis yang bisa dilakukan.

Kehidupan si penderita kanker tergantung pada keseimbangan tingkat pertumbuhan sel-sel kanker dengan mekanisme sistem imun tubuhnya. Bila keseimbangannya mampu terjaga, si penderita akan mampu bertahan hidup sampai lama, dan ia bisa saja meninggal karena sebab penyakit lainnya.

Tumor kecil ganas di payudara tanpa disertai pembesaran kelenjar getah bening di sekitarnya (terutama di ketiak), berarti tingkat pertumbuhan kankernya lamban. Ini berarti mekanisme imun tubuhnya bekerja dengan baik, dan perkembangan se-sel kanker mampu dibatasi, dan prognosisnya baik pula.

Namun, bila kelenjar getah bening yang secara histologis telah terkontaminasi kanker, ini menunjukkan sistem kekebalan tubuhnya kurang baik, dan prognosis kurang baik pula.

Rehabilitasi
Rehabilitasi penderita setelah operasi payudara merupakan salah satu bagian dari pengobatan kanker payudara. Terlebih bagi mereka yang telah melakukan operasi pengangkatan payudara total sehingga ada salah satu payudaranya yang sudah hilang. Memberikan solusi dengan memasang prothese payudara bisa membantu pemulihan rasa percaya diri pada wanita tersebut. Pada pihak suami, harus turut serta berperan dalam upaya rehabilitasi ini supaya sang istri akan selalu merasa dibutuhkan dan disayangi.

Mengapa angka risiko kematian akibat kanker payudara masih tetap tinggi?

  1. Pertumbuhan dan perkembangan sel-sel kanker payudara telah menyebar luas pada saat dinyatakan terdeteksi terkena kanker berdasar pemeriksaan klinis.
  2. Pengangkatan tumor sebagian hanya bekerja secara efektif bila sistem kekebalan tubuh si penderita mampu melawan sel-sel kanker dengan baik.
  3. Meningkatkan upaya pengobatan secara radikal pada kanker tidak otomatis meningkatkan kemampuan bertahan hidup si penderita.
  4. Kesadaran wanita dengan pemeriksaan diri sendiri sejak dini masih belum tersebar luas.
Baca juga

Perawatan Bayi Baru Melahirkan

Sehat tidaknya bayi yang dilahirkan dinilai dalam 1 menit pertama setelah dilahirkan, dan 5 menit berikutnya. Penilaian dilakukan menurut cara Apgar (Apgar score) untuk menilai denyut jantung, upaya pernapasan, ketegangan otot, warna kulit dan ada tidaknya reaksi terhadap rangsangan luar.

Jika nilai Apgar bayi baru lahir kurang dari 7 (nilai tertinggi 10), setelah ditunggu 2 menit, maka perlu dilakukan tindakan pernapasan buatan atau alat respirasi (resusitasi). Bayi yang dibiarkan kekurangan zat asam lebih dari 5 menit, akan merusak sel-sel sarafnya,. Hal ini bisa berpotensi adanya gangguan gejala syaraf  pada tumbuh kembangnya kelak.
Tangisan pertama, kurang lebih 30 detik setelah lahir

Bayi yang sehat akan menangis setelah 30 detik. Denyut jantung masih 120-140/menit, dengan kekerapan pernapasan mencapai 80 kali/menit. Pada 15 menit pertama, pernapasan bayi disertai dengan kembang kempisnya cuping hidung, rintihan serta tarikan otot-otot dada, lalu tertidur dalam 4 jam pertama.

Kulit merah menyertai tangisan yang kuat, mau minum, suhu tubuh bayi berkisar 36-37 derajat Celcius. Bila ternyata suhu tubuh bayi kurang dari itu, harus dimasukkan ke dalam ruang inkubator.

Begitu bayi lahir dan dalam keadaan normal, bayi dibersihkan, setelah jalan napasnya disedot, dan amati sampai 2 jam kalau-kalau ada cairan yang terhisap masuk ke dalam paru-parunya.

Suhu lingkungan bagi bayi yang baru lahir harus minimal 33 derajat Celcius supaya suhu tubuhnya bisa bertahan pada kisaran 36-37 derajat Celcius.

Selesai dibersihkan, bayi diberi tanda pengenal. Setiap rumah sakit (bersalin) memiliki cara dan tanda yang berbeda-beda dalam memberikan tanda pengenal. Namun, pada prinsipnya, tanda pengenal harus tidak mudah dilepaskan kecuali dengan cara mengguntingnya, baik dari plastik, kertas atau pita kain yang tertera nama orang tua (ibu atau ayah, atau kedua-duanya).

Berat dan panjang bayi diukur, lalu bayi dimasukkan ke dalam inkubator untuk beberapa saat, lalu dipindahkan ke boks bayi. Ada boks khusus bayi, ada pula yang sistem 'rooming in', yaitu menyatunya tempat tidur ibu dengan bayinya. Sistem ini mulai kembali dipakai  di beberapa rumah sakit modern, karena memudahkan ibu menyusukan setiap saat bayinya. Terutama saat bayi menangis ingin minum. Hal ini juga dalam rangka menggalakan gerakan pemberian ASI ekslusif.

Berat badan bayi akan menyusut tak lebih dari 10% dalam waktu 3 hari pertama, dan akan kembali naik setelah hari ke-4, karena keluarnya air seni dan tinja pertama (mecomin, yang sudah ada sejak janin berumur 16 minggu). Tinja ini berwarna hijau tua sampai 2-3 hari. Selanjutnya, warna tinja bayi mengalami perubahan menjadi coklat hijau pada hari ke-4 dan ke-5. Setelah itu, warna tinja ditentukan oleh jenis susu yang diminumnya. Jika bayi diberikan ASI, warna tinjanya kuning lembek, dan tinja berwarna keabu-abuan serta berbau yang berasal dari bayi yang diberi susu formula.

Ada tidaknya tinja pertama ini penting untuk menguji apakah saluran pencernaan bagian terbawah (anus) bayi normal ataukah tersumbat atau adanya kelainan bawaan lainnya.

Bayi yang baru lahir, kulitnya bisa saja berwarna kuning karena adanya zat empedu dalam darah yang tinggi. Kadarnya perlu diukur dan disimak beberapa hari. Jika kian bertambah dan berlangsung terus-menerus hingga lebih dari hari ke-4, kemungkinan adanya kelainan pada enzim. Bayi seperti ini memerlukan penukaran darah.

Bayi yang dalam kondisi normal, warna kuning akan lenyap dengan sendirinya. Hilangnya warna kuning akan lebih cepat dengan menjemurnya atau menyinari dengan ultraviolet dan pemberian obat khusus.

Proses Masa Pascamelahirkan

Ada sepuluh keadaan yang mungkin terjadi setelah pascamelahirkan. Terutama pemulihan alat reproduksi setelah mengemban tugasnya selama kehamilan berlangsung. Seperti yang kita ketahui bersama, saat hamil terjadi banyak perubahan pada tubuh seorang ibu, baik di bagian fisik luar maupun organ dalamnya.

Organ reproduksi akan pulih seperti sedia kala setelah 3 bulan seorang ibu menyelesaikan persalinannya. Namun yang dinilai sebagai masa nifas (puerperium), adalah masa sejak persalinan sampai 6 minggu sesudahnya.

Rahim sendiri akan mengecil begitu bayi dilahirkan, sampai setinggi pusat ibu. Ukurannya masih sekitar 15 cm x 12 cm x 10 cm. Baru pada hari kelima, tinggi puncak rahim menurun di pertengahan antara pusat dengan puncak vagina, dan pada hari ke-12, rahim sudah tak teraba lagi dari dinding usus.

Enam minggu pascamelahirkan, berat rahim yang selama kehamilan mencapai 1.000 gram, menciut tinggal 40-60 gram saja. Dan selanjutnya berangsur-angsur mencapai ukuran normalnya, yaitu hanya sekitar 30 gram saja.
Proses Masa Pascamelahirkan
Bayi baru lahir

Kita tahu, selama kehamilan darah ibu mengencer, demi memenuhi kebutuhan darah bayi dalam kandungan. Keadaan setelah bersalin, darah kembali mengental (hemokonsentrasi). Pada ibu-ibu tertentu, keadaan ini dapat membawanya ke dalam suatu payah-jantung. Keluhan sesak napas, berdebar-debar dan perasaan tidak enak di dada, menjadi petunjuk adanya kemungkinan ini.

Rahim dan organ di sekitarnya di sangga oleh seperangkat jaringan pengikat (ligamentum) dan pembungkus (fascia), sehingga kedudukannya tak goyah. Juga selama kehamilan berlangsung, berkat kelenturan jaringan-jaringan tersebut.

Setelah kehamilan berakhir, ligamentum dan fascia tersebut akan menciut kembali. Tidak jarang sebuah ligamentum (rotundum) pulihnya mengenor. Ligamentum ini bertugas menyangga rahim. Dengan mengendurnya jaringan penyangga ini, rahim dapat jatuh ke arah belakang dari kedudukannya semula.

Ligamentum dan fascia yang mengendur dapat pula berakibat turunnya kedudukan rahim. Mulut rahim melorot ke luar, sehingga tampak dari liang vagina, atau bahkan mencolot keluar. Keadaan ini harus dikoreksi, untuk mengembalikan posisi rahim. Kasus serupa terjadi pada ibu yang telah sering melahirkan anak. Hal ini dapat dicegah dengan melakukan latihan senam. Biasanya pada hari kedua setelah persalinan.

Persalinan yang dilakukan oleh bidan maupun dokter, biasanya dilakukan dengan cara penyanyatan jalan lahir (episiotomi), agar memudahkan keluarnya kepala anak. Luka sayat ini selanjutnya dijahit kembali. Jika perawatan bekas luka kurang steril, bisa saja terjadi infeksi, tertimbunnya nanah serta penjalaran infeksi ke dalam darah. Kasus-kasus seperti ini bisa saja terjadi.

Luka-luka juga dapat terjadi secara spontan di sepanjang jalan lahir, berupa koyakan, baik di mulut rahim maupun di vagina itu sendiri. Penyembuhan luka ini pun memerlukan kondisi steril, dengan perawatan  pascamelahirkan yang higienis, baik dalam kekerapan penggantian pembalut wanita maupun kebersihan di sekitar vagina, serta kebiasaan berkemih.

Dua-tiga hari sehabir bayi lahir, ibu dapat juga mengeluh munculnya rasa nyeri di perut (afterpain), terutama pada saat menyusukan bayi. Keadaan ini dalam batas-batas normal, kecuali jika ada kemungkinan tertinggalnya sisa plasenta atau bekuan darah yang belum tuntas terkeluarkan. Keadaan yang terakhir ini biasanya rasa nyerinya berkepanjangan, dan tidak dipengaruhi oleh proses menyusukan.

Pada saat bersalin, suhu tubuh ibu meningkat 0,5 derajat Celcius, dan kembali normal sesudahnya. Namun, bila suhu tubuh ibu tetap meninggi, bahkan lebih dari 38 derajat Celcius, kemungkinan adanya infeksi jalan lahir perlu dipikirkan dan perlu diperiksa lebih seksama.

Hari pertama dan kedua, pascamelahirkan, akan keluar cairan kemerahan dari liang vagina ibu, yang disusul dengan cairan bercampur lendir. Setelah seminggu, cairan berubah menjadi bening, dan selanjutnya menjadi putih setelah 2 minggu kemudian.

Tidak jarang, kuman-kuman yang biasa berada di dalam vagina, pada akhir masa nifas akan memasuki rahim dan terjadilah infeksi rahim, dengan gejala demam dan perubahan warna cairan rahim (lokia) pada akhir-akhir nifas.

Laktasi atau keluarnya air susu ibu, biasanya terjadi pada hari kedua atau ketiga sehabis bayi dilahirkan. Sifat cairan susu ini pada awalnya masih khas. Kita menyebutnya kolostrum, bagian terpenting dari air susu ibu, dan perlu diberikan kepada bayi baru lahir, karena mengandung zat anti (albumin dan globulin).

Dua hal penting pada perawatan pascamelahirkan bagi seorang ibu, yaitu infeksi dan perdarahan. Sejak ari-ari dilahirkan, kemungkinan ibu terinfeksi atau mengalami perdarahan cukup besar.

Selama 8 jam pertama sehabis ibu bersalin, sebaiknya tidur terlentang untuk mencegah kemungkinan timbulnya perdarahan. Baru setelah itu, ibu dapat tidur miring ke kiri atau ke kanan untuk mencegah tersangkutnya bekuan darah di dalam pembuluh darah.

Setelah pada hari kedua, bisa melakukan senam, hari ketiga dapat duduk di tempat tidur, hari keempat mulai bisa berjalan dan baru pada hari kelima, ibu sudah bisa dipulangkan ke rumah.

Segera setelah melahirkan, ibu mengosongkan kandung kemih. Jika tidak, otot klep saluran kemih (sphincter vesica urethrae) yang selama persalinan tertekan kepala anak, akan terganggu fungsinya, dan ibu tak mampu mengendalikan berkemihnya.

Ibu sudah harus buang air besar dalam 3 hari sehabis persalinan selesai. Jika lebih lama dari itu, dapat timbul demam yang juga akan mengganggu masa pemulihan.

Air susu ibu sendiri sesungguhnya sudah dapat keluar dalam waktu 8 jam. Rangsangan isapan bayi merupakan cara terbaik untuk mengeluarkannya. Tapi, tidak setiap ibu diperkenankan menyusukan bayinya. Ada keadaan-keadaan yang boleh atau tidak boleh, seorang ibu memberikan ASI pada bayinya. Misalnya saja, ibu mengidap penyakit tipus, TBC, jantung, dll. Demikian juga bila bayi ternyata mengalami sumbing, bayi yang dilahirkan dengan alat bantu, bayi yang lahir dengan jejas, dan bayi prematur.

Dapat saja terjadi, selama dalam perawatan, seorang ibu masih saja mengeluarkan darh, padahal sudah memasuki hari ke-40 pascamelahirkan. Keadaan ini merupakan pemulihan organ reproduksi yang kurang sempurna (subinvolusio), dan memerlukan suntikan penguat kontraksi otot rahim. Jika masih tak teratasi, dapat dilakukan kerokan ulangan untuk membersihkan sisa-sisa darah di dalam rahim. Ibu yang menyusukan bayinya, dapat membantu percepatan proses pengecilan rahim dibandingkan dengan ibu yang tidak menyusui.

Memilih Hadiah Bagi Anak Berusia Satu Tahun

Terkadang, bila kita ingin memberikan suatu hadiah untuk anak yang berusia satu tahun sering merasa bingung. Hadiah apa yang cocok untuk anak-anak seumuran itu. Kadang berpikir, perlukah memberinya hadiah, sedangkan mereka adalah keluarga yang termasuk kaya dan segalanya serba ada. Kebingungan seperti ini sebenarnya kurang tepat, walau kita sering juga mengalaminya. Lalu, bagaiman memilih hadiah bagi anak berusia satu tahun yang tepat?

Mengajak Anak Ke Dokter Gigi

Masih banyak orang tua yang merasa ngeri kalau harus pergi ke dokter gigi, apalagi dengan anak-anak. Dapat dibayangkan betapa takutnya seorang anak melihat peralatan dokter yang dipakai untuk memeriksa gigi-giginya. Kemungkinan besar, si anak akan menangis kuat-kuat, bahkan meronta-ronta tidak mau diperiksa giginya oleh dokter. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, orang tua perlu memperkenalkan anaknya kepada dokter gigi sejak dini. Dengan cara demikian, bila si anak berhadapan dengan dokter gigi, ia tidak lagi dihinggapi perasaan takut. Perlu dipikirkan juga cara yang paling baik sebelum memperkenalkan anak kepada dokter. Jangan sampai perkenalan pertama antara si anak dengan dokter gigi malah berkesan horor bagi si anak. Hal ini yang membuat si anak menolak ketika diajak mengunjungi dokter di lain waktu.

Supaya sukses, sebaiknya orang tua membuat janji dengan dokter terlebih dahulu. Dengan cara ini, usaha orang tua memperkenalkan anaknya dengan dokter gigi bisa membuahkan hasil seperti yang diharapkan. Dokter gigi yang dihubungi biasanya akan menyambut baik rencana ini, karena dokter tentu memahami arti penting penjagaan dan perawatan gigi anak semenjak usia dini.

Perlu keramahan
Jangan sekali-kali memperkenalkan anak Anda kepada dokter gigi, sewaktu Anda dalam keadaan sakit gigi atau sedang menderita gangguan gigi yang memerlukan perawatan. Karena sewaktu dokter memeriksa atau mengobatik gigi Anda, si anak akan melihat bagaimana Anda 'disakit' oleh dokter tersebut. Dengan melihat orang tua yang menahan rasa sakit diikuti terdengarnya suara bor, semua ini dapat menimbulkan kesan mengerikan pada anak. Dan suasana seperti ini tidak akan membuat si anak berkenalan dengan dokter gigi secara menyenangkan.

Memang, menghadapi pasien anak-anak, bagi dokter gigi bukan hal yang mudah. Seorang dokter harus memperlihatkan keramahan dan berhati-hati agar si anak mendapa kesan yang kurang baik bagi dirinya. Pada awal perkenalan, dokter gigi mungkin akan memperkenalkan tentang alat-alat dokter. Misalnya saja, mengajak si anak duduk di kursi pemeriksaan, memperlihatkan isi lacinya, menyalakan mesin bos atau menyemprotkan air pembersih ke tangan anak.

Dokter gigi juga dapat menjelaskan apa itu kesehatan gigi, jenis makanan apa saja yang berpotensi mengganggu kesehatan gigi, atau mendemonstrasikan cara menggosok gigi yang benar. Penjelasan seperti ini sebenarnya bisa juga dilakukan oleh orang tua, tapi kadang anak-anak lebih mempercayai perkataan orang lain dibandingkan dengan orang tuanya sendiri. Di sinilah peran seorang dokter gigi yang utama.

Memperkenalkan si anak dengan dokter gigi memiliki tujuan supaya anak menjadi dekat dengannya, dan tak merasa asing saat berhadapan dengan anek jenis macam peralatan yang dipakai oleh dokter saat memeriksa dirinya. Apabila hubungan antara dokter gigi dengan anak sudah terjalin akrab, si anak tak perlu merasa takut bila nantinya saat dokter memeriksa giginya. Si anak sendiri juga akan lebih menurut kepada dokter tersebut karena telah menaruh kepercayaan pada dokter yang merasa sudah seperti sahabatnya.

Di sekolah
Cara lain untuk memperkenalkan anak terhadap dokter gigi yaitu dilakukan oleh guru di sekolahnya. Seorang guru bisa menjelaskan apa dan siapa dokter gigi itu. Di sekolah bisa saja melakukan sandiwara bertema memeriksa gigi. Di situ ada yang berperan sebagai dokter gigi, pasien, replika alat-alat kedokteran gigi dll. Buat sandiwara tersebut menjadi sesuatu yang menyenangkan tapi mendidik sehingga si anak kelak tak merasa takut dengan namanya periksa gigi ke dokter. Dijelaskan pula arti penting perawatan dan pemeliharaan gigi. Ajarkan merawat gigi secara teratur, disiplin, jenis-jenis makanan sehat untuk gigi dan yang tidak sehingga mereka terhindar dari sakit gigi.

Pertumbuhan gigi pada anak
Rahang Atas
Gigi tetap (pengganti gigi susu)                                                     Tumbuh pada usia
1. Geraham belakang pertama                                                       6-7 tahun
2. Gigi seri pertama                                                                       7-8 tahun
3. Gigi seri kedua                                                                          8-9 tahun
4. Gigi geraham dengan pertama dan kedua                                   10-12 tahun
5. Gigi taring                                                                                 11-12 tahun
6. Geraham belakang kedua                                                          12-13 tahun

Rahang Bawah
Gigi tetap (pengganti gigi susu)                                                      Tumbuh pada usia
1. Geraham belakang pertama dan gigi seri pertama                       6-7 tahun
2. Gigi seri kedua                                                                          7-8 tahun
3. Gigi taring                                                                                 9-10 tahun
4. Gigi geraham depan pertama dan kedua                                    10-12 tahun
5. Gigi geraham kedua                                                                  11-13 tahun

Merencanakan Perjalanan Wisata

Kita perlu mengadakan penyegaran jiwa setelah setahun suntuk mengerjakan tugas-tugas rutin yang bikin kita merasa jenuh dan bosan. Oleh karena itu, kita semua butuh penyegaran atau refreshing untuk mengembalikan kesegaran jiwa maupun raga. Salah satunya yaitu dengan melakukan perjalanan wisata yang jauh dari aktifitas harian. Sebaiknya pilih obyek atau tujuan wisata di luar pulau atau bahkan ke luar negeri.
Hongkong, salah satu tujuan wisata yang banyak diminati para wisatawan dunia

Supaya refreshing Anda berjalan dengan lancar, perlu merencanakan perjalanan wisata dengan matang. Hal yang pertama dilakukan yaitu mengumpulkan informasi sebanyak mungkin tentang obyek wisata yang akan dituju. Mulai dari peta di google map, informasi kondisi obyek wisata tersebut terkini, rekomendasi dari netizen, kesan dan pengalaman dari teman-teman setelah mengunjungi tempat-tempat tersebut, dll.

Agen perjalanan
Cara termudah untuk berwisata yaitu menghubungi sebuah agen perjalanan. Beri penjelasan secara rinci pada agen perjalanan yang terpilih, kemana tujuan wisata Anda, kapan berangkat dan menggunakan moda apa untuk sampai ke tujuan wisata. Dan tanyakan pada agen perjalanan, apa yang sebaiknya yang akan mereka rencanakan pada Anda.
Kapal-kapal yacht/wisata

Hal-hal seperti itu merupakan tugas mereka sebagai biro perjalanan wisata. Tugas mereka tak hanya memberikan pelayanan yang baik dan memuaskan, tapi juga bisa menghemat biaya perjalanan wisata Anda. Mereka harus bisa menjadi konsultan perjalanan yang banyak memberikan solusi.

Namun, bila Anda berniat melaksanakan perjalanan wisata tanpa agen perjalanan wisata, sebaiknya miliki buku panduan berwisata ke suatu daerah atau kawasan wisata. Di buku tersebut, kita bisa menentukan obyek wisata mana saja yang akan dipilih, hotel yang terbaik untuk kita, tarif hotel dari yang murah sampai mahal, rental mobil dll.

Hal-hal lain yang diperlukan bila akan melaksanakan perjalanan wisata, antara lain; menitipkan tempat tinggal pada orang yang dipercaya baik kepada tetangga atau menyewa orang, mengecek paspor atau visa bila bepergian ke luar negeri, selalu sempatkan hubungi teman di mana Anda berada, membawa oleh-oleh secukupnya setelah berwisata, dan mengucapkan terima kasih pada tetangga-tetangga sekitar.

Memulai Usaha Katering

Usaha penyediaan makanan (yang lebih populer disebut usaha katering), cukup berkembang pesat akhir-akhir ini, terutama di kota-kota besar. Orang makin sibuk dengan aktivitasnya masing-masing sehingga sikap kegotongroyongan yang biasa kita saksikan di desa-desa, tidak lagi kita jumpai di kota-kota besar. Kebiasaan bekerja di kota yang berlangsung mulai pagi hingga sore hari, sementara jarak dari kantor ke rumah sangat jauh, menjadikan usaha katering dirasakan penting kehadirannya untuk melayani orang-orang seperti ini.

Mengenal Beras Merah, Kaya Gizi dan Nutrisi

Beras merah bukan bahan makanan yang asing bagi masyarakat Indonesia. Tapi, agaknya kita tak terbiasa untuk mengkonsumsinya. Padahal kandungan nutrisinya sangat baik untuk tubuh kita. Apa yang perlu diperhatikan saat membelinya? Bagaimana pula cara menyimpannya?

Kecantikan Kulit Awal Kebahagiaan Keluarga

Kondisi lingkungan, terutama di kota-kota besar mempunyai pengaruh buruk untuk kesehatan, terutama kesehatan kulit. Polusi udara, asap kendaraan, asap rokok, radiasi sinar ultra violet matahari, aneka macam makanan yang mengandung radikal bebas dari zat pewarna maupun bahan pengawetnya. Kesemuanya bisa menjadi pencetus yang menyebabkan berbagai penyakit seperti kanker serta kerusakan berbagai jaringan kulit.
Kecantikan Kulit Awal Kebahagiaan Keluarga
Suplemen kesehatan selalu tersedia di supermarket

Efek lebih lanjut, akan menyebabkan terjadinya penuaan dini yang akan tampak begitu jelas dari kondisi tubuh dan kulit. Penuaan dini juga bisa disebabkan oleh kondisi psikis yang buruk seperti stress, banyak masalah, tertekan dan tegang. Pada wanita saat memasuki menopause juga membuat kondisi tubuh dan bagus. Akibat yang bisa terlihat yaitu kulit kusam, timbul flek-flek hitam, berjerawat, muncul kerut-kerutan di sana sini.

Cegah sebelum terlambat
Beragam produk suplemen kesehatan yang mengerti dengan kebutuhan Anda akan kesehatan dan kebugaran. Kini telah hadir hemaviton skin nutrient yang akan menjawab semua kebutuhan yang Anda perlukan bagi kesehatan kulit. Suplemen kesehatan ini merupakan multivitamin dan mineral untuk kebutuhan kulit yang mampu mencegah proses penuaan dini.

Suplemen kesehatan ini mengandung betakaroten, vitamin E dan selenium yang kesemuanya berfungsi sebagai anti oksidan yang akan menteralisir radikal bebas di dalam tubuh serta membantu pembentukan sel-sel darah merah, otot, sel-sel syaraf serta berbagai jaringan tubuh. Dengan demikian, kondisi jaringan akan dalam keadaan selalu sehat.

Dengan kondisi tubuh yang sehat, kerusakan kulit seperti berjerawat, timbul flek-flek hitam, dan proses penuaan dini bisa dicegah. Jaringan kulit bisa mempertahankan peremajaannya, kelenturan, dan kekencangannya.

Dari hasil penelitian telah diungkapkan bahwa antioksidan bisa mencegah penyakit jantung koroner dan meningkatkan sistem imunitas tubuh lebih baik. Supelemen vitamin ini mengandung vitamin C dan zinc supaya tubuh terlindungi dari berbagai penyakit dan selalu terjaga kebugarannya setiap saat. Anda akan tampil selalu cantik, alami, sehat, bugar, dan selalu percaya diri.

Tips agar selalu awet muda

  1. Minum sebanyak mungkin air putih (minimal 8 gelas sehari). Hindari konsumsi minuman beralkohol dan yang mengandung kafein.
  2. Hindari merokok dan konsumsi obat-obatan terlarang.
  3. Konsumsi sebanyak mungkin buah-buahan dan sayuran berserat, hindari kebanyakan makanan berlemak dan berkolesterol tinggi.
  4. Berolahraga secara teratur.
  5. Hindari stress.
  6. Selalu membersihkan wajah sebelum tidur.
  7. Tidur dan istirahat yang cukup.

Mendapatkan Gigi Putih Senyum Berseri

Gigi seseorang melambangkan kesehatan umum pemiliknya. Jika gigi tersusun rapi, berwarna cemerlang dan bebas dari penyakit, menandakan si pemilik memperhatikan kesehatan giginya. Oleh karena letaknya di bagian wajah, yaitu di mulut, maka penampilan gigi tak boleh diabaikan. Bayangkan gigi yang berwarna kuning kusam, dengan susunan berjejal, tentu akan mengurangi kecantikan seseorang. Ini juga dapat mempengaruhi rasa percaya diri.

Perubahan warna gigi
Tak semua orang ditakdirkan memiliki gigi putih. Bahkan sebaliknya, seseorang yang tadinya memiliki gigi putih, oleh karena faktor intrinsik dan ekstrinsik, dapat mengalami perubahan warna giginya. Misalnya, menjadi kekuningan, kusam sampai kehitaman dan abu-abu. Perubahan warna ini disebut discolorasi.

Faktor intrinsik
Faktor ini dapat mempengaruhi perubahan warna gigi akibat pengaruh obat-obatan secara sistematik. Misalnya, pemakaian obat tetrasiklin pada masa pertumbuhan dan perkembangan gigi. Gigi sangat peka terhadap pengaruh tetrasiklin. Hal ini banyak terjadi pada masa-masa bayi dalam kandungan trimester II sampai anak berusia 8 tahun.

Derajat keparahan dari warna yang ditimbulkan tergantung waktu, lama, dan dosis pemberian obat tersebut. Oleh karena itu warna yang ditimbulkan pada gigi juga sangat bervariasi pada setiap orang.

Pemberian flour yang sangat berlebihan dapat menyebabkan "mottled enamel" yaitu warna putih susu pada gigi. Sebagian besar efek "flouresis" terjadi pada gigi permanen.

Faktor lain yang termasuk kategori intrinsik, yaitu akibat perawatan, saluran akar gigi menjadi berwarna abu-abu sampai hitam. Karena pada prinsipnya, gigi yang sudah mati, misalnya karena caries yang luas, terbentur benda keras, hal ini dapat menyebabkan gigi mati, dan warnanya berubah.

Faktor ekstrinsik
Yaitu perubahan warna gigi akibat pengaruh bahan dari luar yang dapat menyebabkan timbulnya bercak, noda, kerusakan pada permukaan gigi. Setiap penyebab meninggalkan warna yang berbeda-beda. Misalnya, rokok meninggalkan warna coklat kekuningan sampai hitam pada gigi. Pada peminum kopi dan teh, warna hitam yang tertinggal di gigi sulit sekali dihilangkan.

Perubahan warna gigi juga merupakan suatu kondisi yang menggambarkan gejala dari suatu kelainan sistemik. Misalnya keadaan erythroblatosis fetalis.

Perubahan warna juga berhubungan dengan faktor herediter atau keturunan. Pada beberapa orang, warna giginya dapat lebih terang atau lebih gelap sesuai dengan keturunannya. Atau dapat juga berpotensi lebih peka terhadap penyebab timbulnya perubahan gigi. Pada mereka yang termasuk golongan faktor keturunan perubahan warna yang terjadi sangat dalam sifatnya.

Kini, di pasaran banyak ditawarkan berbagai macam bahan yang dapat memutihkan gigi secara mudah dan cepat. Tetapi pada kenyataannya bahan-bahan tersebut mempunyai efek yang merugikan. Terutama jika bahan tersebut mengandung bahan abrasif yang dapat mengikis permukaan email gigi.

Untuk menghindari hal yang tidak diinginkan, perlu diambil langkah aman, yang dapat mengatasi perubahan warna pada gigi melalui bleaching atau pemutihan gigi.

Sebaiknya konsultasikan dengan dokter gigi langganan untuk diperiksa apakah ada tambahan gigi yang harus diselesaikan, dan jaringan ginggiva atau gusi harus dalam keadaan sehat.

Proses pemutihan gigi tidak membutuhkan waktu lama, sekitar 45 menit, untk melihat hasil akhir, apakah sudah memadai atau belum. Atau jika perlu pengulangan dapat dilakukan 1 minggu kemudian sampai mendapatkan hasil yang memuaskan.  Melakukan pemutihan gigi sangat ditentukan dengan posisi dan kondisi gigi itu sendiri. Setiap orang mengalami penanganan yang berbeda, sesuai dengan penyebabnya. Penentuan dan keputusannya sangat tergantung dari dokter gigi yang menangani. (Kartini, 1997)

Rahasia Rumah Tangga Bahagia

Perkawinan merupakan fase dari kehidupan manusia yang begitu didambakan oleh setiap pasangan. Mereka berharap di dalam kehidupan yang baru tersebut akan diperoleh ketentraman dan kebahagiaan. Masa awal perkawinan biasanya memang penuh dengan keindahan dan kebahagiaan. Namun, berapa lamakah hal ini dapat bertahan? Ketentraman dan kebahagiaan tidak datang begitu saja diraih, tapi pada hakekatnya perlu diciptakan, dibina, dijaga, dan dilestarikan. Sayangnya, tak semua pasangan tahu kunci dan rahasia rumah tangga bahagia itu.

Ungkapan cinta
Bukan suatu rahasia lagi apabila hubungan intim adalah masalah yang maha penting, dan sama sekali tidak dapat diabaikan di dalam kehidupan berumah tangga. Kebersamaan suami istri tersebut adalah ungkapan cinta kasih dan hubungan psikologis yang mendalam di antara keduanya. Oleh karena itu, demi kebahagiaan rumah tangga, hubungan tersebut harus dapat dinikmati bersama.

Apabila ada gangguan hubungan intim, suami istri harus segera tanggap dan bersama-sama mengatasinya. Jangan dibiarkan begitu saja seolah-olah tanpa ada masalah. Jangan dibiarkan terlalu lama seperti itu. Karena gangguan di salah satu pihak akan berakibat buruk pada pasangannya. Rumah tangga bahagia bisa terancam sirna. Problematika seksual memang unik, ia dapat menjadi sumber kebahagiaan rumah tangga, tapi juga bisa menjadi pemicu hancurnya sebuah mahligai kemesraan dan cinta.

Perawatan luar dan dalam
Seorang istri yang baik harus dapat mencuri perhatian suami agar ia tak tergoda untuk melakukan hal-hal yang dapat mengganggu ketenangan hidup suami istri. Selalu memperhatikan penampilan adalah salah satu usaha yang tidak boleh dilupakan. Sebab, setelah berlalunya tahun pertama, biasanya istri melupakan penampilannya.

Kesetiaa dalam perkawinan sebenarnya mudah dipelihara, tetapi juga mudah sirna kalau upaya pemeliharaan dianggap remeh dan sia-sia. Luangkanlah sedikit waktu di sela-sela kesibukan Anda untuk melakukan perawatan menyeluruh dari ujung kaki sampai ujung rambut. Ini adalah salah satu rahasia rumah tangga bahagia. Sebagai seorang wanita, Anda tidak boleh lupa merawat diri dengan ramuan yang sudah dikenal turun temurun yang sangat bermanfaat dapat melestarikan bagian intim wanita yang paling vital.

Selain selalu bisa menjaga kebersihannya, sebagai wanita juga bisa melengkapi dirinya dengan perawatan dari dalam tubuh dengan konsumsi kaplet Mimi lan Mintuno. Ini adalah resep puteri-puteri keraton agar suami selalu terpikat dan mesra. Ramuan ini dibuat dari bahan-bahan alami bermutu tinggi yang secara empiris telah terbukti keunggulannya. Ramuan ini dikenal berkhasiat mengurangi kendala-kendala khas wanita, memberi keharuman dan mengencangkan otot rahim serta menambah keharmonisan rumah tangga.

Menurunnya gairah seksual
Menurunya gairah seksual suami merupakan salah satu penyebab utama dari sekian banyak kerenggangan dan ketidakharmonisan kehidupan rumah tangga. Penyebab turunnya gairah dan kemampuan seorang pria pada umumnya adalah gangguan-gangguan yang bersifat psikologis, diantaranya adalah stress, gangguan fisik, kurangnya daya tarik istri, pertambahan usia, dll. Biasanya proses gangguan seksual berjalan secara perlahan-lahan, butuh waktu berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun hingga pada kondisi impotensi. Kondisi ini tentu akan mengancam rumah tangga bahagia yang kalian idam-idamkan.

Oleh karena itu, perlu penanganan yang cepat dan tepat untuk membantu mengatasi permasalahan gairah seksual ini. Salah satu alternatif untuk membantu memecahkan masalah turunnya gairah dan kemampuan keperkasaan pada pria adalah mengkonsumsi kaplet pasak buwono secara intensif dan teratur. Ramuan ini dibuat berdasarkan resep ampuh dan telah diuji di keraton melalui proses empiris yang berlangsung berabad-abad dengan hasil yang positif.

Ramuan ini mengandung akar kayu lanang, pronojiwo yang dipilih secara cermat serta diproses melalui ekstraksi dengan teknologi modern. Ramuan pembangkit gairah seksual ini khusus diperuntukkan bagi pria guna menambah tenaga keperkasaannya, meningkatkan gairah kerja dan menambah keharmonisan rumah tangga. Mengingat begitu pentingnya menciptakan dan memelihara kebahagiaan dalam rumah tangga, maka suami istri hendaknya selalu mengkonsumsi kedua jenis ramuan tersebut secara teratur agar keharmonisan rumah tangga Anda selalu terjaga lahir maupun batin. Inilah rahasia rumah tangga bahagia yang sesungguhnya.