Memasuki bulan Agustus ini, desain interior dan eksterior
pada banyak hotel Yogyakarta diwarnai dengan unsur merah putih dan
pernak-pernik lebaran. Ketupat yang notabene identik dengan lebaran yang biasanya
berwarna kuning semu putih dari janur tergantikan dengan warna kombinasi merah
putih. Ucapan selamat hari raya dan HUT RI berdampingan di setiap interior dan
eksterior hotel. Makna kembali fitri atau suci diri setelah berpuasa di bulan
Ramadhan dan kemenangan bangsa Indonesia lepas dari penjajahan menjadi begitu
kental terasa dari pengambilan tema tersebut.
Selain dari bentuk fisik eksterior dan interior, banyak
hotel Yogyakarta biasanya membuat even dengan tema lebaran dan HUT RI. Even
yang sering diselenggarakan diantaranya panjat pinang, jalan sehat, karnaval
kendaraan hias. Perayaan tersebut akan banyak diselipi oleh nuansa hari raya
Idul Fitri. Oleh karena banyaknya even dari banyak penyelenggara, liburan
lebaran di Yogyakarta sudah dipastikan
akan dipadati oleh banyak tamu dari berbagai kota. Hotel berbintang hingga
kelas melati di berbagai destinasi wisata akan dipenuhi dengan keceriaan dan
keriangan para tamu dan wisatawan yang singgah. Tahun ini, semarak lebaran dan
dirgahayu RI menjadi tema yang populer bagi bangsa Indonesia.