Cara Membuat Dawet Biji Kemangi

Dawet berbahan dasar tepung itu sudah biasa kita konsumsi. Sangat pas disantap saat terik, terasa segar dan lezat. Bila ingin merasakan dawet yang berbeda, dawet biji kemangi bisa menjadi alternatif pilihan yang pantas dicoba. Rasanya jelas-jelas melebihi rasa dawet berbahan dasar tepung. Kita bisa membuatnya sendiri. Berikut ini ulasan lengkapnya.
Cara membuat dawet biji kemangi
Bahan-bahan:
  • Biji kemangi yang sudah dipisahkan dari tangkai buah dan pembungkus bijinya.
  • Santan kelapa
  • Daun pandan wangi atau vanili
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Alat-alat yang diperlukan:
  • Panci
  • Kompor gas
  • Baskom
Cara membuat:
  1. Rendam biji kemangi yang sudah bebas dari kotoran ke dalam air selama semalam. Gunakan perbandingan 1:10, artinya 1 bagian kemangi drendam ke dalam air sebanyak 10 bagian.
  2. Buat santan matang dengan cara direbus sampai mendidih.
  3. Masukkan biji kemangi yang sudah mengembang atau berkecambah.
  4. Tambahkan daun pandan wangi atau vanili, garam secukupnya, gula pasir secukupnya.
  5. Angkat dan biarkan sampai dingin.
  6. Sajikan dengan es serut atau bongkahan es batu secukupnya saja.
Boleh menggunakan santan matang yang dimasak terpisah. Jadi, biji kemangi yang telah berkecambah langsung saja dituangkan dengan air santan masak dingin. Mudah bukan cara membuat dawet biji kemangi. Pastinya, kandungan gizinya sangat bagus buat tubuh. Bahkan bisa menjaga kesehatan tubuh sehingga tak mudah sakit.