27 Gerakan Yoga Istimewa Untuk Kesehatan

Berikut ini adalah 27 gerakan yoga istimewa yang bisa Anda ikuti. Gerakan-gerakan yoga bertujuan untuk kesehatan. Efek yang terasa bagi tubuh yaitu melenturkan jaringan-jaringan dan otot-otot tubuh. Saat melakukan gerakan-gerakan ini, tubuh akan mengeluarkan keringat yang efeknya sama dengan mengeluarkan zat-zat toksin dari dalam tubuh.

Dari ke-27 gerakan ini ada yang mudah dipraktekkan, ada pula yang sulit dipraktekkan sehingga membutuhkan ketrampilan khusus. Sebelum mempraktekkan gerakan-gerakan yoga ini perlu dilakukan pemanasan. Hal ini perlu dilakukan supaya tidak terkilir. Lakukan lari-lari kecil, peregangan tangan, leher, kepala, kaki, putar-putar badang dll.

Apabila 27 gerakan yoga istimewa ini dilakukan secara rutin akan memberi banyak manfaat bagi tubuh. Manfaat yang diperoleh, antara lain; kesehatan terjaga, pernafasan teratur, bentuk tubuh tetap proporsional alias tetap langsing.
27 gerakan yoga istimewa
27 gerakan yoga istimewa

Proses Pembuatan Manggleng Singkong Empuk Dan Renyah

Manggleng singkong merupakan camilan yang merakyat. Hampir setiap warung-warung kecil menjual camilan ini yang dibungkus plastik. Terasa krispi, renyah dan empuk saat digigit. Biasanya berasa asam manis pedes dari campuran gula merah, asam jawa dan cabe. Memang gimana sih cara membuat manggleng singkong yang empuk dan renyah seperti itu?
Manggleng singkong produksi sendiri

Singkong memang berharga murah. Kita sudah dapat membawa pulang singkong 1 kilo hanya dengan uang Rp 1.200,- saja. Karena murah, kita bisa membelinya sampai 3 kilo. Tiga kilo singkong yang direbus itu biasanya tidak seluruhnya termakan. Terkadang tersisa banyak. Nah, singkong rebus yang tersisa ini tentu sayang jika dibuang begitu saja. Singkong rebus sisa ini bisa dibuat jadi mangleng singkong yang enak dan renyah.

Cara membuat manggleng singkong
Sisa singkong rebus diiris tipis-tipis. Ikuti alur serat singkong rebus tersebut. Dengan irisan yang tipis, singkong akan cepat kering. Sebenarnya, irisan tebal juga tetap bisa terasa renyah dan empuk, asalkan pengeringannya juga merata sampai ke bagian tengahnya. Irisan singkong diletakkan di atas alas bambu seperti nampan, tampah atau yang lain.
Cara membuat manggleng singkong
Singkong yang sudah direbus siap diiris-iris

Cara membuat manggleng singkong
Irisan tipis singkong

Cara membuat manggleng singkong
Irisan singkong dijemur
Selama pengeringan irisan singkong, bolak-balikan irisan singkong tersebut tiap 3 jam sekali. Tujuannya, pengeringan lebih cepat merata, dan tidak lengket pada nampan pengeringan. Irisan singkong yang telah benar-benar kering ini disebut mangleng singkong mentah.
Camilan manggleng singkong saat bekerja....aseek

Manggleng singkong mentah tinggal digoreng. Cara menggorengnya dengan minyak goreng suhu panas, tapi jangan terlalu panas. Sewaktu menggoreng mangleng singkong bisa ditambahkan bumbu bawang plus garam untuk memberikan rasa gurih dan wangi. Bumbu ini dilarutkan ke dalam air. Setiap kali menggoreng, bubuhkan satu sendok larutan bumbu bawang tersebut.

Sebagian orang lebih menyukai pemberian bumbu yang dilakukan secara terpisah. Jadi, mangleng singkong mentah digoreng terlebih dahulu tanpa diberi bumbu. Setelah itu disiapkan bumbu seperti bumbu balado, bumbu kuning atau yang lain. Bumbu ini dimasak hingga kering seperti serundeng halus. Bumbu kering ini kemudian disaring untuk menghasilkan bumbu kering halus. Manggleng yang telah digoreng tinggal diberi bubuhan bumbu kering halus ini secara merata. Rasanya lebih menambah selera.

Manggleng singkong bisa dijadikan sebagai usaha. Pada prinsipnya, cara membuat manggleng singkong yang empuk dan renyah sama seperti di atas. Supaya layak jual, perhatikan ukuran irisan, rasa bumbu dan kemasannya. Manggleng singkong digemari banyak orang. Jadi, pemasarannya mudah. Tinggal dititipkan ke warung-warung terdekat Anda.

Baca juga
Proses pembuatan keripik singkong empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik talas empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik kentang empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik pisang empuk dan renyah
Proses pembuatan kacang asin enak dan renyah
Proses pembuatan keripik ikan nila dan mujair
Proses pembuatan keripik bayam
Proses pembuatan rempeyek atau peyek kacang tanah

Tips memilih kaos anak yang nyaman dan sehat

Kaos memang fleksibel dipakai oleh semua orang. Mulai dari anak-anak hingga orang tua. Tidak mengherankan kalau saat berbelanja di toko-toko pakaian akan dijumpai kaos dengan beragam ukuran. Kaos memiliki model dan desain yang fleksibel juga. Konsumen bisa memilih kaos yang terpajang sesuai selera. namun, untuk kaos anak-anak, Anda perlu memperhatikan beberapa tips memilih kaos anak di bawah ini supaya nantinya saat dipakai terasa nyaman dan sehat bagi putra putri tersayang Anda.

Beragam jenis kaos yang diproduksi oleh pabrik merupakan salah satu cara strategi perusahaan untuk bisa menjangkau segala lapisan masyarakat. Mulai dari variasi ukuran, jenis bahan kain yang digunakan, model yang sedang tren hingga desain gambar yang melekat pada kaos yang diproduksi. Bagi anak-anak, selera anak biasanya menjadi bahan pertimbangan utama. Bagi orang tua, tentu harus memperhatikan hal ini. Di samping juga memperhatikan kenyamanan dan kesehatan baju kaos yang akan dipakai oleh putra-putrinya.

Berikut ini tips memilih kaos anak yang nyaman dan sehat
  1. Perhatikan bahan kain kaos yang akan dibeli. Kaos anak-anak berbahan cotton combed 20s atau 30s lebih nyaman dan sesuai dipakai oleh anak. Tekstur bahan kain terasa halus dan lembut. Tekstur yang demikian akan membuat kulit anak tidak mudah terkena iritasi. Bahan kain ini juga mudah menyerap keringat. Tentu, sifat kain ini sangat mendukung perilaku anak yang masih dalam giat-giatnya bergerak kesana-kemari.
  2. Sebaiknya dipilih warna-warna cerah. Perilaku anak yang sangat aktif suka mencoba-coba hal baru. Terkadang mereka suka bermain-main di mana saja. Dengan kaos yang berwarna cerah, kotoran yang menempel pada kaos akan mudah terlihat. Dengan demikian, sang bunda bisa segera menggantinya dengan kaos yang baru. Kotoran ini bisa menjadi sarang-sarang kuman bila dibiarkan saja.
  3. Pastikan warna kaos tidak mudah luntur. Kaos yang mudah luntur sangat berbahaya bagi si anak. Zat pewarna yang ada pada kaos tersebut bisa menempel pada jari jemari anak. Dan takutnya, anak ini mengambil makanan tanpa mencuci terlebih dahulu jari-jemari yang tertempel zat pewarna tersebut. Zat pewarna ini sangat berbahaya bagi tubuh anak jika sudah masuk ke dalam sistem pencernaan.
  4. Pilih desain gambar dan model yang simple. Kaos yang dikenakan pada anak-anak sebaiknya berdesain simple. Tidak perlu banyak variasi desain atau pun model. Karena terlalu banyak variasi malah membuat si anak tidak merasa nyaman memakai kaos tersebut. Hindari terlalu banyak lipatan dan aksesori yang menempel pada kaos anak.
  5. Ukuran kaos sesuai dengan postur tubuhnya. Pilih kaos anak sesuai ukuran postur tubuhnya. Kaos anak yang dijual sudah tersedia beragam ukuran. Mulai dari ukuran S, M, L, dan XL. Pastikan kaos anak yang dibeli mampu membuat anak nyaman bergerak..
  6. Gambar kaos anak. Tak harus bergambar kartun-kartun lucu dan imut. Ada kalanya belilah kaos anak yang bergambar pesan-pesan moral tertentu. Misal, gambar anak sedang menanam pohon atau membuang sampah di tempat sampah. Gambar-gambar kartun seperti Hello Kitty, Doraemon, Angry Birds memang biasanya lebih menarik bagi anak-anak.


Dengan mempraktekan tips memilih kaos anak yang nyaman dan sehat di atas, tumbuh kembang putra putri Anda akan menjadi lebih baik dan menjadi anak cerdas sesuai dengan harapan Anda. 

Proses Pembuatan Keripik Pisang Empuk dan Renyah

Keripik pisang mudah diperoleh di warung-warung. Rasanya yang gurih dan renyah saat digigit membuat banyak orang ingin terus memakannya. Keripik pisang biasanya disajikan bersamaan dengan secangkir teh atau kopi panas. Camilan merakyat ini mudah dibuat oleh siapa saja. Namun, tak semua orang bisa cara membuat keripik pisang empuk dan renyah. Uraian di bawah ini akan membahas pembuatan keripik pisang secara lengkap dan menyeluruh.

Sebenarnya, keseluruhan buah pisang bisa dipakai sebagai bahan baku pembuatan keripik pisang. Maksudnya, sudah lazim kalau buah pisang yang diambil sebagai bahan baku keripik pisang. Kulit pisangnya sebenarnya juga bisa dipakai sebagai bahan baku keripik pisang. Bagaimana dengan rasanya? Tak kalah nikmatnya dengan keripik pisang dari bahan baku buahnya. Mau mencoba membuatnya? Oke, sekarang kita bersama-sama menyimak penjelasan di bawah ini.
Proses Pembuatan Keripik Pisang Empuk dan Renyah
Pisang diiris dengan alat pengiris manual
Cara membuat keripik pisang berbahan baku buah pisang
Bahan-bahan
  1. Buah pisang matang
  2. Kapur
  3. Garam
  4. Minyak goreng
Langkah-langkahnya
Buang kulit pisang dari daging buahnya. Kemudian, iris daging buah setipis mungkin. Bentuk irisan bisa dari arah vertikal maupun horizontal. Irisan buah pisang direndam ke dalam larutan air kapur selama 30 menit. Larutan kapur ini nantinya akan membuat keripik pisang terasa renyah, empuk dan gurih. Setelah direndam, angkat dan cuci bersih irisan pisang dengan air bersih. Kemudian irisan pisang dikeringanginkan atau ditiris. Setelah terlihat mengering atau kisat, irisan pisang ditaburi dengan garam secukupnya. Setelah itu, irisan pisang baru digoreng.

Cara membuat keripik pisang berbahan baku kulit pisang
Kulit pisang saat pengupasan jangan dibuang. Kulit pisang ini bisa diolah menjadi keripik pisang yang enak dan gurih.

Bahan-bahan
  1. Kulit pisang segar yang baru dikupas
  2. Larutan air kapur
  3. Larutan air garam
  4. Larutan air gula
Langkah-langkahnya
Kulit pisang dipotong secara rapi. Selanjutnya, potongan kulit pisang dibersihkan dengan air bersih. Angkat dan masukkan ke dalam larutan kapur selama 20 menit. Angkat dan masukkan ke dalam larutan garam selama 10 menit. Angkat lagi dan masukkan ke dalam larutan gula selama 30 menit. Angkat dan jemur potongan kulit pisang selama sehari. Setelah itu, baru kulit pisang digoreng.

Keripik pisang yang berbahan baku buahnya dan kulitnya sama-sama terasa enak dan nikmat. Jika keripik pisang akan dijual sebaiknya dikemas ke dalam kantong plastik yang kedap udara. Penambahan rasa keripik pisang bisa bermacam-macam variasi, antara lain: balado, coklat, keju, asam pedas dll.

Baca juga
Proses pembuatan keripik singkong empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik talas empuk dan renyah
Proses pembuatan kacang asin enak dan gurih
Proses pembuatan  keripik kentang empuk dan renyah
Proses pembuatan manggleng singkong empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik ikan nila dan mujair
Proses pembuatan keripik bayam
Proses pembuatan rempeyek atau peyek kacang tanah

Proses Pembuatan Keripik Kentang Empuk dan Renyah

Keripik kentang digemari oleh banyak orang sebagai teman saat menonton TV, berbincang santai bersama keluarga, atau teman setia saat bekerja. Rasa keripik kentang mudah diterima oleh banyak orang. Pada umumnya, orang membeli keripik kentang yang sudah berada di dalam kemasan. Namun, tak sedikit juga keripik kentang tersebut dari hasil buatan sendiri. Secara teknis, cara membuat keripik kentang terbilang mudah. Hanya saja terkadang dihasilkan keripik yang kurang sempurna sehingga keripik terasa lembek. Nah, untuk bisa membuat keripik kentang yang empuk dan renyah itu seperti apa? Uraian di bawah ini akan memberikan informasi tips dan triks membuat keripik kentang yang sempurna.

Hal-hal yang harus dilakukan supaya keripik terasa renyah dan empuk yaitu:

  1. Usahakan irisan kentang tipis dan seragam ukurannya. Untuk jumlah keripik yang sedikit, cara manual mengiris kentang dengan ukuran tipisa dan seragam masih bisa dilakukan. Namun, dalam jumlah yang banyak, mengiris kentang dengan cara manual tidak disarankan. Pakailah alat pengiris umbi-umbian. Alat yang masih menggunakan tenaga manusia ini sudah cukup memadai untuk menghasilkan irisan kentang yang seragam. Untuk skala usaha, pengirisan sebaiknya menggunakan mesin karena biaya operasionalnya lebih murah dan ada nilai efisiensi usaha.
  2. Saat tahap perendaman irisan kentang. Hasil irisan kentang langsung direndam ke dalam air bersih. Tujuannya, kandungan gula dan patinya bisa terbuang karena larut dalam air. Selain itu, perlakuan perendaman akan mencegah kentang dari warna kecoklatan. Pasalnya, sehabis diiris, kentang yang dibiarkan terbuka di udara bebas akan berubah warna jadi coklat.
  3. Tahap pengeringan kentang. Pengeringan kentang dilakukan sebelum digoreng. Tujuannya, mengurangi kadar air yang terkandung di dalamnya. caranya, taruh irisan kentang pada selembar kertas handuk dan gulung sembari ditekan-tekan.
  4. Penggorengan secara bertahap. Siapkan terlebih dahulu, wajan yang berisi minyak goreng. Panaskan secara perlahan sampai  suhu 90 derajat celcius. Masukkan irisan kentang di dalamnya. air yang ada di dalam kentang akan keluar tergantikan oleh minyak. Setelah itu naikkan suhu minyak menjadi 175 derajat celcius sampai matang merata.
  5. Penirisan kentang sehabis digoreng. Kentang yang telah digoreng ditiriskan di atas kertas tisu supaya minyak terserap oleh kertas. Cara menghilangkan minyak ini yang lain menggunakan alat pengering seperti dryer untuk pengering pakaian. Setelah kentang kering, siap diberi bumbu.

Resep membuat keripik kentang
  1. Bahan-bahan
  2. Kentang 1 kg
  3. Garam secukupnya
  4. Air
  5. Minyak goreng secukupnya
  6. Bahan pengawet Natrium metabisulfit

Paket Pernikahan di Hotel Sahid Jaya Solo

Pernikahan merupakan momen yang terindah dalam hidup seseorang. Dua insan yang berbeda akan dipertemukan untuk menempuh hidup baru. Momen penting seperti ini tentu harus dirayakan secara spesial. Bagi warga solo dan sekitarnya, ada tawaran paket pernikahan spesial yang perlu dilirik oleh calon pasangan pengantin untuk hari istimewa mereka. Berikut ini tawaran paket pernikahan dari Hotel Sahid Jaya Solo.

Paket pernikahan happinez bronze
Calon pengantin perlu mengeluarkan uang sebanyak Rp 14,5 juta untuk mengambil paket ini. kapasitas tamu undangan yang ditawarkan sebanyak 100 orang. Calon pengantin yang mengambil paket ini akan memperoleh cash back sebesar Rp 2 juta.

Beberapa keuntungan yang akan diperoleh calon pengantin, antara lain:
Keuntungan sebelum hari H pernikahan yaitu calon pengantin dan keluarga diberi kesempatan untuk menikmati menu yang akan terhidang pada saat acara pernikahan. Pihak Hotel Sahid Jaya Solo memperbolehkan 8 orang untuk mencicipi masakan tersebut. Waktunya selama 1 bulan sebelum hari H pernikahan.

Pada saat hari H pernikahan, paket ini memberi fasilitas berupa dua buku tamu, hidangan untuk kapasitas 100 tamu undangan, air putih untuk semua tamu yang hadir, 1 botol jus anggur yang disediakan di kamar pengantin, mobil pengantin, dekorasi gaya tradisional maupun internasional (dipilih sesuai selera), kue cake roantis di kamar pengantin, dekorasi kamar pengantin, adanya hidangan buah untuk menyambut kedatangan tamu undangan dan dekorasi rangkaian bunga di kamar pengantin.

Selain pengantin mendapatkan fasilitas di atas, mereka memperoleh tambahan fasilitas lainnya seperti: mendapatkan 1 kamar deluxe bagi pengantin, sarapan pagi bagi pasangan pengantin yang bertempat di Restauran Ratu Ratih Café Hotel Sahid Jaya Solo, souvenir spesial pengantin, voucher untuk layanan spa, diskon 42% untuk pemesanan kamar tambahan bagi keluarga pengantin dan gratis ruangan untuk prosesi ijab kabul.

Paket pernikahan romantic silver
Calon pasangan pengantin yang akan mengambil paket ini harus mengeluarkan uang sebesar Rp 27,5 juta. Kapasitas tamu undangan sebanyak 200 orang. Calon pasangan pengantin dapat memperoleh cash back sebesar Rp 3 juta.

Tawaran yang membuat calon pasangan menarik untuk mengambil paket ini, yaitu sebelum hari H pernikahan, calon pengantin bisa mencicipi terlebih dahulu hidangan yang akan tersaji pada saat acara pernikahan berlangsung. Calon pengantin bisa membawa 8 orang untuk mencicipi masakan yang akan terhidang untuk acara pernikahan. Waktunya satu bulan sebelum hari H pernikahan. Calon pengantin beserta keluarga juga memperoleh ruangan untuk rapat keluarga. Selama rapat berlangsung akan disediakan kopi, teh dan snack. Jumlah anggota yang boleh rapat hanya untuk 10 orang.

Pada saat hari pernikahan berlangsung, fasilitas dari paket ini yang akan diberikan antara lain: dua buku tamu, hidangan pernikahan ala prasmanan dengan kapasitas 200 orang tamu undangan, air putih yang bisa diambil untuk seluruh tamu undangan yang hadir, satu botol jus anggur yang disediakan di kamar pengantin, mobil pengantin, foto dan video, tersedia perangkat siaran langsung dari 2 TV LCD, dekorasi ala tradisional maupun internasional sesuai selera, rangkaian bunga sebanyak 6 buah, terdapat area karpet merah, satu rangkaian bunga untuk penyambutan tamu, kue cake romantis di kamar pengantin, adanya hidangan buah selamat datang, dan dekorasi beserta rangkaian bunga di kamar pengantin.

Selain mendapat fasilitas di atas, pasangan pengantin akan memperoleh fasilitas 1 kamar untuk mereka beserta dekorasinya, menikmati sarapan pagi di Restauran Ratu Ratih Café Hotel Sahid Jaya Solo, mendapat 1 kamar tambahan untuk para keluarga pengantin, souvenir, menikmati makan malam gratis pada ulang tahun perkawinan, voucher layanan spa, diskon 42% apabila menambah kamar untuk keluarga dan disediakan ruangan untuk acara ijab kabul.

Paket pernikahan incredible gold
Hotel Sahid Jaya Solo menawarkan paket pernikahan dengan tarif Rp 39,5 juta. Kapasitas paket pernikahan ini untuk 300 orang. Calon pasangan pengantin yang mengambil paket ini akan mendapatkan cash back Rp 5 juta.

Beberapa keuntungan yang bisa diterima oleh calon pasangan pengantin, antara lain: diberi kesempatan untuk mencicipi hidangan yang akan tersaji pada saat acara pernikahan. Calon pasangan pengantin bisa membawa sebanyak 8 orang untuk mencicipinya. Mendapat ruangan untuk rapat keluarga dan memperoleh kopi, teh dan snack untuk 10 orang.

Pada saat hari pernikahan, fasilitas yang diberikan dari pihak hotel, antara lain: dua buku tamu, hidangan ala prasmanan untuk kapasitas 300 orang tamu undangan, disediakan air putih untuk seluruh tamu yang hadir, 1 botol jus anggur yang disediakan di kamar pengantin, mobil pengantin, disediakan master of ceremony, tersedia musik hiburan, foto dan video shooting, tersedia siaran langsung dari 2 TV LCD, dekorasi ala tradisional atau internasional sesuai selera, disediakan rangkaian bunga sebanyak 6 buah untuk penyambutan tamu undangan, disediakan pula 1 rangkaian bunga atau gapura untuk penyambutan tamu undangan, disediakan 2 kotak sumbangan, 2 penyangga pre wedding, kue cake romantis yang tersedia di kamar pengantin, hidangan buah selamat datang dan dekorasi beserta rangkaian bunga di kamar pengantin.

Selain mendapat fasilitas-fasillitas tersebut, paket pernikahan ini akan memberikan 1 kamar untuk pasangan pengantin beserta dekorasi, menikmati sarapan pagi di restoran Ratu Ratih Café Hotel Sahid Jaya Solo, mendapat 1 kamar tambahan untuk para keluarga pengantin, souvenir, menikmati makan malam romantis pada saat ulang tahun perkawinan, voucher layanan spa, pasangan pengantin dibebaskan mengambil gambar di sekitar area hotel untuk pre wedding, memperoleh diskon 42% untuk tambahan kamar para keluarga pengantin dan disediakan ruangan untuk ijab kabul.


Paket pernikahan di atas dapat dipesan di Hotel Sahid Jaya Solo. Beralamat di Jl. Gajah Mada 82, Solo 57132. Kontak email info@sahidjayasolo.com. Telephone 0271644144. Fax : 0271644133. Jadikan momen pernikahanmu begitu spesial dan istimewa sepanjang masa.

Baca juga
Harga paket pernikahan murah di Solo

Perkebunan Karet Skala Kecil Cepat Panen

Karet alam merupakan komoditas perkebunan andalan ekspor Indonesia. Sayang produktivitas karet alam Indonesia masih kalah jauh dengan negara tetangga (Thailand, Malaysia dan India). Oleh karena itu, perlu ada upaya-upaya yang jitu terkait seputar perkaretan. Tidak hanya mengandalkan ekspansi perluasan lahan saja, tapi aspek lainnya perlu dperhatikan dan diterapkan seperti teknis intensifikasi budidaya, pengolahan lateks bermutu tinggi sampai dengan aspek pemasaran.
Perkebunan Karet Skala Kecil Cepat Panen
Thailand bisa mencatat rata-rata produktivitas karet alam 1,8 ton/ha/tahun dengan luasan lahan yang terbatas. Indonesia perlu mengikuti jejak negara gajah putih untuk meningkatkan produktivitas karet alam yang lebih tinggi dari negara jiran tersebut, tentunya dengan tidak melakukan ekspansi lahan baru. Buku ini memberi perhatian yang banyak tentang bertanam karet di lahan terbatas. Terutama pada perkebunan  rakyat dengan penerapan prinsip-prinsip agroforestry. Tujuannya, kesejahteraan petani tetap terjaga dan semakin meningkat dari waktu ke waktu.


Buku ini tak luput dengan kekurangan-kekurangan. Oleh karena itu, masukan dan kritik sangat kami harapkan dari para pembaca dan pemerhati agrikultur. Dengan demikian, kami bisa melakukan perbaikan-perbaikan secara terus-menerus materi buku ini sesuai dengan perkembangan termutakhir budidaya karet.

Sumber : Perkebunan Karet Skala Kecil Cepat Panen, ISBN: 9786021622179

Proses Pembuatan Kacang Asin

Kacang asin biasa terhidang di meja tamu, saat bersantai dalam pertemuan keluarga, saat acara pertemuan dengan warga dll. Rasanya gurih, renyah, mudah diterima oleh lidah siapa saja membuat camilan ini mudah dijumpai di acara-acara pertemuan formal maupun informal. Harganya juga murah. Bahkan kemasan kecil untuk anak-anak juga tersedia sehingga harganya terjangkau untuk semua kalangan.

Kacang asin yang enak dan renyah diperoleh dari serngkaian proses pengolahan yang baik dan benar. Mulai dari pemilihan  bahan baku utama kacang tanah sampai dengan sanitasii pengolahan kacang asin tersebut. Pengrajin sebaiknya mematuhi standar prosedur operasi pengolahan pembuatan kacang asin supaya hasilnya terjamin.

Bahan-bahan
  1. Kacang tanah 10 kg
  2. Garam dapur 2 kg atau sesuai selera
  3. Air bersih
Alat-alat
  1. Panci 2 buah
  2. Tampah 3 buah
  3. Wajan 1 buah
  4. Kompor 1 buah
  5. Pengaduk 1 buah
  6. Kalo 2 buah
  7. Kantong plastik
Langkah-langkah membuat kacang asin

Memilih kacang tanah yang berkualitas
Pilih kacang tanah yang bebas jamur atau aflatoksin, bersih dari kotoran, umur panen kacang sekitar 100 hari, biji terlihat segar dan cerah, sudah tua, bernas dan tidak ditemukan biji yang rusak.

Pembersihan dan penirisan
Kacang tanah hasil seleksi dibersihkan di dalam bak air. Bersihkan kacang tanah sampai beberapa kali hingga benar-benar bersih. Setelah kacang tanah bersih, tirislah di dalam keranjang bambu.

Perebusan
Kacang tanah yang sudah kering direbus ke dalam wadah air mendidih selama 10-15 menit. Pada saat perebusan, masukkan garam beserta bumbu sesuai selera. Takaran garam yang diberikan 30 gram untuk 90 kg kacang atau kadar larutan garam 3-5%.

Penjemuran
Kacang tanah rebusan ditiriskan dan ditebar secara merata di atas rak bambu untuk dijemur. Lama penjemuran sekitar 6 jam atau selama 3 hari tergantung kondisi cuaca. Lakukan pembalikan hamparan kacang selama penjemuran supaya semua kacang tanah mendapat paparan sinar matahari secara merata.

Pengeringan di dalam oven
Kacang tanah kering dari hasil penjemuran dioven dengan tingkat pemanasan yang berbeda-beda. Pada hari pertama, suhu pemanasan yang diterapkan kurang lebih 70 derajat celcis, pada hari kedua, suhu pemanasan yang diterapkan sebesar 65 derajat celcius. Pada hari ketiga, suhu pemanasan yang diterapkan sebesar 60 derajat celcius. Pastikan selama pengovenan tersebut, kacang tanah mendapat panas yang merata. Hal ini untuk menghindarkan dari kegosongan atau kurang matang.

Sortasi kacang
Sortasi kacang tanah berdasarkan bentuk, warna, kecerahan dan besaran ukuran butir kacang asin. Alat yang digunakan untuk sortiran ini bisa memakai tangan (manual) atau ayakan. Pisahkan kacang yang terlihat keriput.

Pengemasan
Kacang asin yang berkualitas dikemas ke dalam kantong plastik. Disarankan, kemasan ini berasal dari bahan kedap udara.


Proses pembuatan kacang tanah ini bisa dilakukan oleh siapa saja. Bisa dilakukan oleh ibu-ibu rumah tangga untuk kebutuhan keluarga atau tambahan penghasilan. Bisa juga dilakukan kelompok-kelompok usaha kecil bahkan sampai dengan industri besar.

Baca juga
Proses pembuatan keripik singkong renyah dan empuk
Proses pembuatan keripik talas renyah dan empuk
Proses pembuatan keripik kentang empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik pisang empuk dan renyah
Proses pembuatan manggleng singkong empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik ikan nila dan mujair
Proses pembuatan keripik bayam
Proses pembuatan rempeyek atau peyek kacang tanah

Proses pembuatan keripik talas

Keripik talas cocok dikonsumsi saat menonton TV atau bersantai berkumpul  dengan seluruh anggota keluarga. Rasanya renyah dan gurih. Tidak cepat terasa mengenyangkan, apalagi “eneg”. Camilan rakyat ini mudah diperoleh di warung-warung terdekat. Harganya murah, mulai dari Rp 3.500 hingga Rp 7.500 per bungkus. Harga tergantung pada beratnya.

Sesuai dengan namanya, keripik talas berasal dari umbi talas. Tanaman yang mudah dijumpai di pematang-pematang sawah. Kadar air di dalam umbi talas termasuk tinggi. Pada tanaman talas, umbinya tampak terdiri dari dua bagian yaitu umbi primer dan umbi sekunder. Umbi primer disebut juga dengan umbi induk. Sedangkan umbi sekunder adalah umbi yang muncul di sekeliling umbi primer. Ukurannya lebih kecil. umbi ini biasanya dipakai sebagai bibit oleh petani.

Memilih umbi talas untuk keripik talas
Umbi talas yang dijual oleh pedagang di pasar pada umumnya mengikutsertakan bagian pangkal daun (bongkotan). Namun ada pula, pedagang yang hanya menjual bagian umbinya saja. Umbi yang bagus untuk keripik dipilih yang sudah tua. Secara fisik dapat terlihat dari kulit luar umbi yang sedikit mengelupas dan berwarna coklat. Periksa bagian bekas potongan umbi untuk melihat tingkat ketuaannya. Umbi yang tua akan terlihat seperti banyak pati dan tidak cekung pada bagian bekas potongan.

Pada umumnya, umbi talas memiliki rasa gatal atau iritasi di kulit. Apalagi umbi tidak diolah dengan benar akan menimbulkan iritasi di tenggorokan dan saluran pencernaan. Senyawa yang bertanggungjawab menimbulkan rasa gatal ini yaitu asam oksalat.  Supaya asam oksalat ini berkurang, perlu proses perebusan. Senyawa asam oksalat akan larut dalam air mendidih. Cara yang lain untuk mengurangi kadar senyawa asam oksalat yaitu perendaman dalam air hangat, pengecambahan dan fermentasi.

Nilai gizi umbi talas cukup baik. Kandungan utamanya, antara lain karbohidrat, protein, lemak, serat kasar, vitamin C, senyawa flavonoid dan mineral. Kadar pati umbi talas tinggi, tapi mudah dicerna oleh usus. Talas bebas dari gluten.

Cara membuat keripik talas
Siapkan alat-alat sebagai berikut: pisau, mesin perajang, wajan, serok, kompor. Bahan-bahan yang dipersiapkan, antara lain: umbi talas, garam, minyak goreng dan bumbu bawang putih.

Langkah-langkahnya:
1. Memilih umbi talas yang baik (tua, mulus).
2. Mengupasa kulit umbi dengan pisau sampai bersih.
3.  Mengiris umbi talas dengan ukuran yang tipis dan panjang.
4. Menjemur irisan umbi talas dengan lama penjemuran sekitar 2 jam. pastikan getahnya telah kering.
5. Merendam irisan umbi ke dalam larutan garam 2-5% sekitar 15 menit. Angkat lagi dan ditiriskan kembali.
6. Setelah itu, irisan umbi talas digoreng di dalam minyak panas. Tunggu hingga matang dan kering. Setelah       itu diangkat dan ditiriskan. Pastikan minyak sampai kisat atau tuntas menguap.
7. Keripik talas siap dihidangkan atau dikemas ke dalam kantong plastik.

Baca juga
Proses pembuatan keripik singkong renyah dan empuk
Proses pembuatan kacang asin renyah dan enak
Proses pembuatan keripik kentang empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik pisang empuk dan renyah
Proses pembuatan manggleng singkong empuk dan renyah
Proses pembuatan keripik ikan nila dan mujair
Proses pembuatan keripik bayam
Proses pembuatan rempeyek atau peyek kacang tanah

Hotel Shangrila Surabaya, Jawa Timur

Hotel Shangrila Surabaya terletak di jantung kota Surabaya. Lokasinya berdekatan dengan pusat bisnis, keuangan, hiburan dan wisata Kota Surabaya. Hotel ini berpredikat bintang 5. Sudah pasti, fasilitas yang ditawarkan begitu elegan bagi semua kalangan tamu hotel. Apalagi dalam hal layanan bisnis, konvensi dan berwisata. Pasti akan memanjakan para tamu hotel yang berkunjung.
Peta Hotel Shangrila Surabaya, Jawa Timur
Kota Surabaya itu sendiri memiliki banyak tempat-tempat yang menarik. Baik dari sudut pandang sejarahnya, sosial budaya hingga bentuk-bentuk fisik yang terlihat. Siapa yang tidak mengenal Kebun Binatang Surabaya, Monumen Tugu Pahlawan, Museum Tantular, dan berbagai macam tempat-tempat hiburan rakyat lainnya.

Hotel Shangrila menawarkan konsep bangunan berarsitektur modern dan klasik. Paduan keduanya telah sukses menghasilkan rasa elegan bagi siapa saja yang memandang dan merasakannya. Bangunan hotel modern mampu berpadu dengan bentuk-bentuk bangunan sekitarnya yang ber-aksen modern minimalis. Hal ini sesuai dengan ciri khas perkembangan suatu kota yang sedang maju pesat.
Interior Kamar Hotel Shangrila Surabaya
Fasilitas hotel bintang 5 ini menawarkan konsep MICE yang kuat, dilengkapi jaringan internet, ball room. Kamar hotel tersedia kelas deluxe dan eksekutif. Tarif kamar mulai dari 2 juta/malam. Interior paduan gaya modern dan klasik. Nuansa kamar ala mediterian, eropa klasik, modern, minimalis, tradisional disesuaikan dengan selera para tamu hotel. Dari kamar hotel bisa melihat lansekap Kota Surabaya yang indah dan menawan saat malam tiba.

Tiap hari Hotel Shangrila Surabaya menghadirkan menu kreasi para chef professional. Baik, menu ala nusantara, oriental maupun Eropa. ruangan makan malam yang luas dengan penataan interior yang luks menambah rasa nyaman dan elegan saat santap makan malam tiba.

Fasilitas lainnya yang ditawarkan, antara lain; pusat kebugaran dan spa, ruang meeting dan konvensi yang luas dan ruangan untuk perayaan pernikahan dan acara-acara gathering. Ruang meeting bisa menampung para tamu dalam jumlah banyak. Demikian pula dengan ruangan untuk perayaan pernikahan dan acara-acara gathering.

Alamat
Hotel Shangrila Surabaya
Jl.Mayjen Sungkono 120
email: info@hargahotel.com
telp : 031 - 91567 567
Info lebih lanjut add Pin BB kami 2A776604
http://www.shangri-la.com/surabaya/shangrila/photos-videos/


Novotel Surabaya Hotel, Jawa Timur

Novotel Surabaya Hotel berdiri di area kawasan pusat bisnis Surabaya, Jawa Timur. Hotel berbintang 4 yang dekat dengan tempat-tempat berbisnis, berwisata dan berbelanja. Tidak heran para tamunya didominasi oleh para pebisnis, birokrat dan pesohor-pesohor dunia entertainmen.
Peta Novotel Surabaya Hotel
Untuk sampai ke hotel ini dapat ditempuh dengan menggunakan kendaraan umum dari terminal, stasiun dan bandara di kota Surabaya ini. lokasi hotel berdekatan dengan Stasiun Pasar Turi dan Stasiun Gubeng. Dari Stasiun Pasar Turi hanya butuh 15 menit perjalanan untuk sampai ke Novotel Surabaya Hotel. Dari Stasiun Gubeng hanya butuh 10 menit perjalanan saja dengan transportasi umum.
Interior Novotel Surabaya Hotel
Fasilitas yang ditawarkan kepada para tumunya, antara lain: kamar yang sudah dilengkapi dengan AC, dapur lengkap, meja kerja, kamar mandi beserta bathtub dan shower. Jumlah kamar yang disediakan ada 209 buah. Terdapat restoran janggala yang siap sedia menawarkan berbagai macam menu makanan dan minuman. Terdsedia ruang pertemuan berbagai kapasitas untuk kegiatan meeting, seminar maupun perayaan-perayaan atau upacara-upacara pernikahan, gathering dll. Juga terdapat Bar Dahana yang menyajikan berbagai macam minuman yang diracik oleh bartender professional. Tersedia tempat rekreasi untuk bersantai para tamu selepas urusannya selesai seperti pusat kebugaran, lapangan basket, sauna dan hot tub. Tersedia kolam renang untuk bersantai.

Bagi tamu keluarga yang tentunya membawa anak-anak tersedia fasilitas Dolfi Kids Club. Sarana ini menyajikan beragam aktivitas liburan yang memanjakan dan menyenangkan bagi seluruh anggota keluarga Anda. Cocok bagi anak-anak yang sudah tiba waktunya masa liburan sekolah.

Novotel Surabaya Hotel juga menyediakan ruangan sekelas apartemen. Fasilitas ini cocok untuk tamu keluarga yang terdiri dari banyak orang. Harga sewanya tentu masih terjangkau dan hampir sama harga sewa dengan kamar hotel lainnya. Tiap apartemen dilengkapi dengan 3 kamar, balkon dan dapur. Fasilitas tersebut akan memberikan kenyamanan bagi semua keluarga Anda selama berlibur dan berwisata di kawasan Surabaya dan sekitarnya. Apalagi letak hotel berdekatan dengan Kebun Binatang Surabaya, Monumen Tugu Pahlawan, pusat-pusat perbelanjaan di seputaran Jalan Basuki Rahmat, Darmo dll.

Jalan Ngagel 173-175
60246 SURABAYA
INDONESIA
Tel (+62)31/5018900
Fax (+62)31/5019175

Mercure Surabaya Hotel, Jawa Timur

Bangunan Mercure Surabaya Hotel berada di kawasan pusat bisnis dan pemerintahan Kota Surabaya, Jawa Timur. Gedung megah, menjulang tinggi dan berarsitektur modern. Hotel yang menjadi jujugan bagi para pebisnis dan pelancong wisata.
Peta Mercure Surabaya Hotel