Jenis kucing Birman ini masih menjadi misteri untuk diketahui asal usulnya. Ada kemungkinan berasal dari kawasan Asia Timur sekitar indochina. Jenis kucing longhair, bulunya berwarna putih kekuningan, mata berwarna biru, wajah, kaki dan ekornya berwarna kecoklatan. Apa yang tampak dari kucing ini memiliki kisah mengharukan di kalangan umat Budha di Birma. Itulah mengapa, jenis kucing ini memiliki kesan "keramat" yang berasal dari Birma (sekarang Myanmar).
|
Kucing Birman yang "keramat" |
Ada legenda yang menarik di balik kisah penamaan kucing Birman. Konon, kuil Lao-Tsun yang dimiliki oleh orang-orang Khmer dijaga oleh kucing-kucing berbulu keemasan dan memiliki mata warna biru. Salah satu dari kucing-kucing tersebut ada yang dinamakan sinh. Kucing ini dipercaya sebagai jelmaan pendeta Mun-Ha yang dibunuh oleh orang misterius. Dulunya, kucing ini berwarna putih, setelah peristiwa memilukan itu berubah menjadi kekuningan. Perubahan juga pada matanya yang jadi biru. Wajah, kaki dan ekor berubah menjadi coklat. Bila kucing ini ada hubungan dengan seorang pendeta, ia akan berubah menjadi warna putih yang merupakan lambang kebaikan.
Jenis kucing Birman memiliki temperamen kalem sehingga banyak penggemar yang memeliharanya. Amerika Serikat telah menghasilkan kucing Birman yang berwarna coklat, lilac dan biru. Penggemar kucing dunia masih banyak yang mempercayai kalau kucing Birman merupakan hasil persilangan antara kucing siam dengan kucing jenis longhair.