Dalam waktu pemeliharaan 4 bulan
saja, ikan gurami sudah bisa dipanen dengan ukuran konsumsi. Rahasianya,
terapkan budidaya gurami cepat panen secara intensif. Pilih segmen pembesaran
yang dimulai dari memelihara benih gurami ukuran 125 gram/ekor atau sekitar
8-10 ekor/kg.
Pilihan pakan yang terbaik yaitu
pellet pabrikan, probiotik dan daun sente. Takaran anjuran pellet pabrikan yang
diberikan 3-5% dari total berat benih dalam satu kolam. Sedangkan daun sente
bisa sampai 10% dari jumlah total berat benih ikan dalam satu kolam. Pemberian pakan
jangan dalam satu waktu sekaligus, tapi diberikan secara bertahap beberapa kali
sehari. Cara ini akan membuat pakan selalu habis dan lebih mempercepat
pembesaran.
Gurami konsumsi |
Kolam yang dipakai untuk budidaya
gurami cepat panen yaitu kolam tanah, kolam semen dan kolam terpal. Atur tingkat
kepadatan benih-benih yang dipelihara. Untuk tingkat kepadatannya, 8-10 ekor
tiap meter kubik. Kedalaman kolam minimal 80 cm. Air kolam bisa menggunakan
tergenang atau sirkulasi. Untuk kolam yang menggunakan air tergenang, perlu
sering melakukan sifon (pembersihan kotoran di dasar kolam). Untuk kolam
bersirkulasi, debit air diatur jangan terlalu besar. Cukup bisa membuang
bahan-bahan organik yang ada di kolam.
Kunci keberhasilan membesarkan
gurami dengan cepat di kolam terpal yaitu selalu menjaga kesehatan gurami dan
pemberian pakan dengan nutrisi yang tepat. Untuk menjaga kesehatan gurami,
awasi selalu air kolamnya. Lakukan pembersihan dasar kolam tiap sekali sebulan.
Pemberian sekam padi di bagian dasar kolam, pencampuran probiotik ke dalam
pakan pellet, dan garam. Ukuran kolam
terpal 4 m x 8 m dengan kedalaman minimal 80-100 cm.
Ikan Gurami |
Daging gurami yang gurih |
Baca juga
Laba besar dan singkat dengan pola segmentasi ternak gurame
Tepat memilih lokasi kolam gurame, untung besar siap menanti
Tepat membuat kolam gurame supaya cepat panen
Kualitas air penentu keberhasilan budidaya gurame
Pilih benih gurame berkualitas agar cepat panen
Segmen telur gurame, laba paling tinggi
Laba besar segmen usaha benih gurame biji oyong
Laba besar segmen usaha pendederan gurame
Laba besar segmen usaha pembesaran gurame
Jitu atasi penyakit yang menyerang gurame
Pemanenan gurame