Piring Panas (Table Griddle), Memasak pun jadi Cepat dan Praktis

Alat memasak praktis, menghemat waktu, dan bersih bernama table grindle ini, bisa jadi merupakan dambaan ibu rumah tangga masa kini. Hal ini karena mereka tak memiliki banyak waktu untuk berlama-lama di ruangan dapur. Dengan peranti masak ini, berbagai kesulitan akan teratasi. Dan yang menjadi prioritas utama tentu bisa membuat masakan favorit keluarga dengan rasa yang enak dan terhidang dengan cepat.

Jenis masakan yang tepat menggunakan alat ini yaitu masakan sehat ala kuliner Jepang dan Cina. Jenis-jenis kuliner dari kedua negara tersebut hanya memakai sedikit minyak atau hanya direbus dengan bumbu simpel. Jenis-jenis kuliner seperti ini, antara lain: sukiyaki, oden, beef stew, mi goreng, capcai, atau telur goreng.

Ada tiga ukuran table griddle, yaitu ukuran 2 kilogram, ukuran 3,5 kilogram, dan ukuran 4,5 kilogram. Tiap jenis ukuran tersebut memiliki kualitas dan fasilitas yang sama.

Cara memasang table griddle:

  1. Table griddle terdiri dari 3 bagian: tutup, piring panas, dan wadah utama (main body) yang berupa lapisan pemanas, lampu tanda, colokan listrik, serta pengatur suhu.
  2. Taruh piring panas ke dalam wadah utama dan pastikan piring terpasang dengan tepat. Pastikan piring panas dan lapisan pemanas dalam keadaan bersih.
Memasak dengan table griddle:
  • Bila ingin memasak masakan berkuah, tuang kaldu terlebih dahulu, tekan pada posisi ON dan didihkan. Selanjutnya, berturut-turut masukkan bahan-bahan sesuai dengan urutan tingkat kematangannya. Setelah selesai, kecilkan api atau matikan.
  • Untuk menumis, tuang minyak secukupnya saja, lalu masukkan bahan-bahan masakan sesuai dengan tingkat kematangannya.
  • Bila Anda ingin langsung menghidangkan masakan di atas meja, tinggal angkat piring panas tersebut. Namun, sebelumnya meja makan harus diberi alas atau tatakan tahan panas.
Cara merawat dan membersihkan:
Supaya peranti masak Anda tahan lama, rawatlah dengan cara melepaskan colokan, angkat piring panas beserta tutupnya, lalu cuci dan bersihkan dengan kain basah. Jangan disiram langsung dengan air.

Tips:
  1. Jangan nyalakan lampu tanda ON bila piring panas belum terpasang. Hal ini akan merusak bagian lapisan pemanas.
  2. Jangan gunakan peranti masak untuk menggoreng dengan minyak panas yang banyak seperti sedang menggoreng kerupuk. Hal ini menyebabkan minyak akan berceceran dan melimpah keluar.
  3. Bahan utama peranti masak terdiri dari bahan logam yang menghantarkan panas. Oleh karena itu, jangan sentuh selagi memasak.
  4. Gunakan colet dan sendok kayu untuk mengaduk atau membalik-balik makanan.
Spesifikasi piring panas (table griddle):
  • Daya              : 220 Volt, 1.300 Watt
  • Ukuran           : 33 cm x 34 cm x 20 cm
  • Isi                   : 3,5 kilogram
  • Aksesori         : satu sendok (spatula)