Awet Muda Berkat Konsumsi Makanan Antioksidan

Salah satu yang membuat kita tampak awet muda yaitu rutin konsumsi makanan antioksidan. Mengapa demikian? Hal ini karena senyawa-senyawa radikal bebas akan banyak tertangkap oleh zat-zat antioksidan yang menetralkannya sehingga tubuh terbebas dari zat-zat toksik berbahaya. Senyawa-senyawa radikal bebas merupakan zat yang bisa memicu pertumbuhan sel-sel kanker dan berbagai macam penyakit degeneratif lainnya.
Awet Muda Berkat Konsumsi Makanan Antioksidan
Buah dan sayur mayur kaya antioksidan
Antioksidan utama meliputi senyawa dari beta karoten yang merupakan provitamin A alami, vitamin C, E, B kompleks dan mineral selenium. Beta karoten merupakan substansi alami yang banyak terkandung di dalam tanaman, terutama sayuran dan buah yang berwarna cerah. Beta karoten ini bermanfaat untuk melindungi kulit dan membram mukosa yang terletak di organ sistem pencernaan dan paru-paru. Di paru-paru ini, beta karoten bisa menangkap senyawa-senyawa radikal bebas yang berasal dari polusi udara dan asap rokok. Beta karoten bersama dengan vitamin A dapat menghambat pertumbuhan sel-sel kanker. Buah dan sayuran yang banyak mengandung beta karoten, antara lain: brokoli, tomat, wortel, ubi, bayam, melon dan berbagai macam buah yang berwarna cerah seperti hijau, kuning, merah dan oranye.

Yang membuat kita awet muda lainnya yaitu konsumsi makanan antioksidan yang mengandung vitamin C. Percobaan sederhana berikut ini bisa membantu kita memahami bagaimana hebatnya vitamin C dalam pencegahan proses oksidasi. Belah apel menjadi 2 bagian, bagian yang pertama dibiarkan saja, bagian yang kedua diberi air perasan jeruk nipis. Biarkan beberapa menit, amati warna belahan buah apel. Yang diberi air perasan jeruk akan tetap berwarna putih segar, sedangkan yang tidak diberi apa-apa akan berwarna coklat. Semakin bertambah umur seseorang, semakin banyak membutuhkan vitamin C. Sayuran dan buah yang banyak mengandung vitamin C, antara lain: jeruk segar, kembang kol, kentang, arbei dan tauge.

Antioksidan lainnya yang bisa memberikan manfaat awet muda yaitu vitamin E. Peran vitamin E akan menstabilkan oksigen saat terdistribusi ke seluruh jaringan tubuh dan melindungi komponen lemak vital yang ada di dalam sel-sel. Vitamin E akan melindungi organ paru-paru bagi kita yang banyak terpapar polusi udara. Vitamin E bermanfaat untuk memperpanjang usia sel-sel darah merah. Vitamin E banyak terkandung di dalam biji-bijian, minyak sayur, kedelai dan kacang-kacangan.

Antioksidan dari vitamin B kompleks juga bisa memberikan manfaat awet muda. Vitamin B kompleks akan melindungi jaringan tubuh dari hormon-hormon yang bersifat merusak seperti kortison dan adrenalin akibat stress. Bila Anda sering dilanda stress, infeksi, banyak konsumsi kopi, makanan awetan, gula, alkohol, dan penggunaan pil KB, konsumsi makanan-makanan yang banyak mengandun vitamin B kompleks sangat disarankan. Contoh sumber makanan yang banyak mengandung vitamin B kompleks, antara lain; biji-bijian, ragi, dan bahan-bahan makanan hasil fermentasi.

Antioksidan yang jangan sampai ketinggalan dalam peranannya untuk manfaat awet muda yaitu selenium. Unsur ini memiliki peranan penting dalam melindungi membram sel. Selenium akan mendukung kerja vitamin E, mencegah kanker, dan mencegah serangan jantung.