Baju Muslimah Gaya Gamis Laris di Pasaran

Lebaran tinggal menunggu hari, penjualan aneka baju muslim mengalami peningkatan yang signifikan di pusat-pusat perbelanjaan. Hampir semua pedagang busana muslim mengamini pernyataan ini. Peningkatannya sudah menembus angka 70%. Gaya baju muslimah yang sedang banyak digemari oleh kaum hawa yaitu gamis. Tampaknya pakaian wanita ini menjadi trend fashion 2012 untuk kategori busana muslimah.

Trend fashion 2012 gaya busana gamis menggeser gaya kaftan yang menjadi tren di tahun sebelumnya. Baju muslimah ini dijual mulai dari harga Rp 80.000 sampai Rp 225.000 perpotong. Harga busana muslim wanita ini ditentukan oleh tipe potongan, payet motif dan bahannya. Bahan kain baju wanita ini yaitu kain tissue, kaos korea, rayon, denim dan soft jeans. Wanita muda lebih menyukai yang berbahan kain tissue karena terasa adem dan enak  saat dikenakan. Aneka baju muslim lain yang mengalami peningkatan penjualan diantaranya kerudung dan mukenah.

Baju muslimah gamis berkain putih dan berbahan sifon menjadi tren baru yang potensial dilirik banyak kaum perempuan. Baju wanita berbahan sifon ini memiliki sifat lembut dan terlihat wah. Kaum wanita yang mencari busana muslim lebih banyak memperhatikan bentuk, motif dan warna daripada harganya. Harga satu potong gamis berbahan sifon putih dipatok mulai dari Rp 200.000.  Jauh melebihi harga gamis pada umumnya yang berkisar di angka Rp 150.000