Tips Memilih Buah dan Sayur Sehat, Bergizi, Aman

Vitamin dan mineral dibutuhkan oleh tubuh untuk berbagai keperluan metabolisme. Untuk memperolehnya sangat mudah, bisa dengan mengkonsumsi buah dan sayur. Di pasar swalayan maupun tradisional berlimpah aneka jenis buah dan sayur. Aneka buah dan sayur yang tersedia ini biasanya tertata rapi, tampak segar, dan mulus-mulus. Baik di pasar swalayan maupun tradisional memang menggunakan trik-trik cantik seperti ini buat memikat hati para pembeli. Supaya kita bisa memperoleh buah dan sayur yang sehat, bergizi, dan aman dikonsumsi, simak tips memilih buah dan sayur berikut ini.
Buah dan sayur di pasar

1. Wortel
Pilih wortel yang muda, karena warna kulitnya cerah, rasa lebih manis, dan renyah saat digigit. Selain memeriksa warna kulitnya, amati juga bagian potongan tempat tumbuh tunas dan daun-daunnya. Semakin tua wortel, semakin besar diameter bekas potongan tersebut. Pilih wortel dengan bekas potongan yang berdiameter kecil.

2. Kembang kol
Ada dua jenis kembang kol yaitu yang berwarna putih dan hijau, pilih yang bunganya tampil kompak, rapat dan tak ada bercak coklat.

3. Kacang panjang
Pilih kacang panjang yang muda karena rasanya renyah, segar, dan enak dimakan. Kacang panjang yang masih muda bisa diamati dari warnanya yang masih hijau segar dan tempat bijinya yang tidak terlalu besar atau menonjol.

4. Sawi hijau
Amati penampilan daun-daunnya. Jangan memilih daun sawi yang sudah terlihat berlubang-lubang karena itu adalah bekas gerekan ulat. Pilih daun sawi yang masih tampak utuh dan warnanya hijau segar.

5. Tomat
Ambil tomat yang berwarna cerah, permukaannya terasa masih keras, utuh, dan tak tampak terdapat adanya bekas gigitan ulat.

6. Buncis
Pilih buncis muda yang bisa dilihat dari warnanya yang masih hijau segar, batang tidak terlalu besar, dan mudah dipatahkan. Amati bagian tempat bijinya, bila tampak sudah membesar, itu berarti buncis sudah tua.

7. Kentang
Ambil kentang yang matanya tidak terlalu banyak, kulit berwarna coklat kekuningan, tidak berwarna hitam. Tampilannya juga harus kering dan bersih, tidak ada tanah yang menempel.

8. Jeruk
Ambil buah jeruk yang warnanya cerah, tampak mulus, ukuran buah cukup besar. Hindari memilih buah jeruk yang kulitnya telah keriput dan berwarna kusam.

9. Pisang
Pisang yang sudah tua akan tampak berisi, padat, bagian ujungnya berisi penuh, kulit tidak keriput atau layu. Pisang yang diambil sudah dalam keadaan tua akan matang serempak dan warna kuningnya merata.

10. Apel
Pilih apel yang masih terasa keras, permukaan kulit berwarna cerah, dan tidak ada bintik coklatnya. Ada anggapan yang keliru kalau apel impor terasa lebih lunak dan enak. Padahal, apel impor yang lunak ini justru sudah terlalu lama disimpan.Yang benar, apel yang masih baik itu terasa keras seperti pada buah apel lokal dari Malang.

11. Belimbing
Pilih belimbing yang kulitnya halus, warna merata, tak ada bercak-bercak coklat atau hitam, dan tidak layu. Di pasar swalayan maupun tradisional, jenis belimbing demak paling dominan.

12. Jambu biji
Pilih jambu biji yang permukaan kulitnya halus, berwarna cerah dan tak ada bercak-bercak coklat atau hitam. Jambu biji segar terasa keras. Jangan pula pilih jambu biji yang sudah terlalu tua karena sangat lembek dan mudah pecah.